SuaraSumbar.id - Wakil Presiden (Wapres) Maruf Amin menyebutkan bahwa toleransi dan kerukunan antarumat beragama di Indonesia dikagumi berbagai bangsa di dunia.
"Mereka melihat bagaimana kita bisa membangun keutuhan bangsa, karena ada kesepakatan Pancasila. Jadi mereka kagum. Kita yang kadang-kadang tidak merasa bahwa kita ini jadi sorotan berbagai negara," kata Maruf Amin, Selasa (4/1/2022).
Wapres menceritakan pengalamannya didatangi seorang produser film asal Italia yang ingin mendokumentasikan kerukunan antarumat beragama di Indonesia. Produser dan tim tersebut mengunjungi beberapa daerah, antara lain Candi Borobudur di Jawa Tengah, Gunung Bromo di Jawa Timur, dan pedalaman Lebak di Banten untuk mengenal kehidupan masyarakat setempat.
"Saya didatangi sama produser film dari Italia, dia mau lihat Islam Nusantara itu seperti apa. Dia datang ke Banten lihat ada Baduy, ke Borobudur, ke Bromo yang orang-orang Hindu, mereka tidur nyenyak di sekitarnya umat Islam, nggak ada masalah," katanya.
Baca Juga: Wapres Maruf Amin Diundang Podcast Deddy Corbuzier, Ternyata Kocak Banget
Setelah berkunjung ke daerah dengan kondisi umat yang majemuk, katanya, produser tersebut mengakui bahwa kehidupan antarumat beragama di Indonesia menjunjung tinggi toleransi dan menjaga kerukunan.
"Dia (produser) bilang ini nih Islam Nusantara yang sangat toleran. Lalu dibikin film, ada satu pesantren dan saya menjadi penasihatnya, disebarkan, diputar di Roma, di Vatikan, dia bilang ini luar biasa," tambahnya.
Selain itu, Wapres pernah menerima kunjungan Asosiasi Cendekiawan Muslim Majelis Hukama Al Muslimin yang berpusat di Abu Dhabi untuk belajar mengenai toleransi di Indonesia.
"Sekjennya ketemu saya, dia bilang dia datang ke Indonesia karena mau belajar tentang toleransi di Indonesia. Oleh karenanya, sekarang tidak lagi zamannya menerjemahkan bahasa Arab ke bahasa Indonesia, tapi harus dibalik, menerjemahkan Indonesia ke Arab tentang tradisi dan tatanan kehidupan di Indonesia," jelasnya.
Wapres mendorong seluruh masyarakat Indonesia untuk terus mempertahankan toleransi dan menjaga kerukunan antarumat beragama.
Baca Juga: Kebiasaan Wapres Maruf Amin Dibongkar Deddy Corbuzier, Hobi Makan Kerupuk
"Indonesia ini luar biasa, bahkan tentang toleransi, menurut kita kan masih belum baik betul ya, tetapi menurut orang lain (toleransi) ini luar biasa," ujar Wapres. (Antara)
Berita Terkait
-
Perpisahan Menyentuh Ma'ruf Amin: Saya Tak Perlu Dipoles-poles Apalagi Personal Branding, Apa Adanya Saja
-
Sindir Jokowi Jelang Lengser? Wapres Ma'ruf Amin: Saya Tak Perlu Dipoles-poles, Apa Adanya Lebih Enak
-
Momen Wapres Ma'ruf Amin Berpamitan dengan Jajaran Satwapres
-
Akui Dibahas di Istana, Wapres Ma'ruf Amin Lempar Kasus Bos Judi Online Inisial T ke Bareskrim: Semuanya Sudah Tahu
-
Puji Mendiang Ismail Haniyeh Sebagai Pejuang Palestina, Wapres Maruf Amin Kutuk Israel karena Licik
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang