SuaraSumbar.id - Kota Payakumbuh, Sumatera Barat (Sumbar), kini kembali berada di zona hijau Covid-19. Hal ini menyusul tidak adanya penambahan kasus positif di daerah tersebut.
"Alhamdulillah, sejak kemarin (Selasa) tidak ada lagi warga Kota Payakumbuh yang dinyatakan terpapar Covid-19. Kita sudah masuk kembali ke zona hijau," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Payakumbuh, Bakhrizal, Rabu (13/10/2021).
Menurutnya, dengan tidak adanya kasus positif Covid-19, bukan berarti tenaga kesehatan tidak melakukan tes kepada warganya dalam beberapa waktu terakhir.
"Kita selalu melakukan tes, baik dari warga yang kontak langsung dengan pasien positif Covid-19 maupun yang memiliki gejala yang mengarah ke COVID-19," ujarnya.
Secara keseluruhan total warga Kota Payakumbuh yang telah dinyatakan positif Covid-19 mencapai 2.697 orang, telah dinyatakan sembuh sebanyak 2.639 orang dan yang meninggal dunia 53 orang.
Bahkan, sambungnya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) setiap harinya juga melakukan tes kepada pasien yang akan di rawat inap di rumah sakit.
Menurutnya, saat ini Pemerintah Kota Payakumbuh terus menggiatkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dengan pelaksanaan gebyar vaksinasi sapu jagad untuk dapat mencapai target 60 persen sampai dengan akhir Oktober 2021.
"Bahkan dalam satu hari pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di kota Payakumbuh bisa dilaksanakan di 25 titik berbeda, mulai dari perkantoran, kelurahan hingga ke sekolah-sekolah," ujarnya.
Ia mengatakan untuk bisa melaksanakan vaksinasi Covid-19 di 25 titik tersebut, tenaga kesehatan Kota Payakumbuh harus bekerja sampai malam hari.
Baca Juga: Kajari Dharmasraya Diperiksa Kejagung, Ini Kata Kejati Sumbar
"Dengan ketersediaan tenaga kesehatan kita, mereka harus bekerja bahkan sampai malam. Dari satu titik ke titik lainnya. Ini jelas harus kita apresiasi," katanya.
Ia mengatakan bahwa Wali Kota Payakumbuh, Riza Falepi memang fokus untuk pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di daerah yang dipimpinnya. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Rekontruksi Kasus Pembunuhan Bayi di Ngarai Sianok BUkittinggi, Polisi Ungkap 6 Adegan Janggal!
-
8 Cara Menurunkan Kadar Gula Darah, Dijamin Tetap Bisa Makan Enak!
-
2 Nagari di Agam Krisis Air, Pemkab Tetapkan Tanggap Darurat!
-
6 Buah Pembersih Ginjal dan Hati, Sangat Mudah Ditemukan!
-
BRI Perkuat Daya Saing UMKM Lewat Partisipasi di PRABU Expo 2025