SuaraSumbar.id - Ketua Waria Indonesia, Mami Yuli, kecewa dengan ulah Billy Syahputra. Bahkan, ratusan waria nyaris menyerbut rumah adik almarhum Olga Syahputra itu lantaran sikapnya yang dianggap tak menghargai Mami Yuli.
Hal itu diungkapkan Mami Yuli, saat berbincang di kanal YouTube Denny Sumargo yang dikutip dari Suara.com , Minggu (15/8/2021).
Semula, Billy Syhaputra awalnya mengajak Mami Yuli bersama waria lainnya membuat konten di YouTube. Namun setelah menunggu hampir satu jam di rumahnya, sang artis tidak menemuinya dengan alasan sakit.
Setelah Mami Yuli pulang, ia mendengar bahwa di hari itu juga Billy Syahputra malah membuat konten dengan Lucinta Luna.
"Itu dari cara dia tidak mau bertemu, seolah kami ini dianggap seperti sampah," kata Mami Yuli.
"Apa salahnya dia (Billy) keluar, bilang.. Karena kami sudah menunggu lama," imbuhnya.
Denny Sumargo menimpali, "Ini masalah tata krama."
Mami Yuli berusaha meredam amarah. Sebab ia mengingat kebaikan Olga Syahputra kepada para transpuan.
"Menurut saya, bicara emosi, kalau nggak tahan sudah... Kalau nggak lihat kakaknya (Olga Syahputra) deket banget sama kami. Aku menghargai itu," terang Mami Yuli.
Baca Juga: Ratusan Waria Nyaris Labrak Rumah Billy Syahputra: Kami Dianggap Seperti Sampah!
Ketua Waria Indonesia ini sempat flashback di mana pertemuannya dengan Olga Syahputra terjadi di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur.
"Aku ketemu dia (Olga) di jalanan Jatinegara. Kalau (Billy) takut sama waria, kakaknya juga waria, jadi aku pikir, orang ini merasa alah mentang-mentang kaya. Kaya mu itu seberapa sih?" paparnya.
Mami Yuli kemudian memberikan pesan kepada Billy Syahputra untuk tidak congkak kepada siapapun. Sebab roda kehidupan itu berputar.
"Ingat kita berangkat dari mana? Jangan melihat orang dengan sebelah mata. Seburuk apapun, kami ini juga manusia," tandasnya.
Saking emosinya, kata Mami Yuli, teman-teman waria nyaris menggeruduk rumah Billy Syahputra.
"(kata teman Mami Yuli) Ayo, ayo kita serbu aja beratus orang kesitu. Lagi pusing, pandemi begini'. Aku bilang jangan," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Bikin Kesel! 5 Artis Raja Settingan, Sering Bikin Rekayasa Cerita, Masih Percaya?
-
Viral Billy Syahputra Touring ke Sukabumi, Netizen: PPKM hanya untuk yang Tak Punya Uang
-
Amanda Manopo Sindir Jangan Sok Dekat karena Sang Ibu, Billy Syahputra Terseret
-
Billy Syahputra Sering Pacari Cewek Cantik, Ashanty Heran: Beneran Apa Settingan?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Konflik Harimau Sumatera di Agam Makin Menjadi-jadi, BKSDA Sumbar Tangani 3 Titik Sekaligus!
-
CEK FAKTA: RUU KUHAP Baru Bolehkan Aparat Tangkap Siapa Saja Tanpa Bukti, Benarkah?
-
Semen Padang FC Akhirnya Menang Usai Berkali-kali Kalah Beruntun, Kalahkan Persijap 2-1
-
900 Ijazah Tertahan di Bukittinggi, Ombudsman Sumbar Desak Sekolah Umumkan Pengambilan Gratis!
-
Bupati Limapuluh Kota Kaget Harga Ekstrak Gambir di India Melonjak: Harga dari Petani Sumbar Murah!