SuaraSumbar.id - Pedagang kelapa muda di Kota Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), kebanjiran pesanan. Pasalnya, warga menganggap kelapa muda dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan mengurangi efek vaksin Covid-19.
"Dalam sehari saya dapat menjual kelapa muda sebanyak 300 butir bahkan lebih," kata salah seorang pedagang kelapa muda di Kecamatan Pariaman Tengah, Hendrik (38), Jumat (23/7/2021).
Menurutnya, kelapa muda dibeli dan dikonsumsi warga sebelum dan sesudah menerima vaksin Covid-19. Dia menjual kelapa muda seharga Rp 5 ribu. Sedangkan kelapa muda bakar Rp 10 ribu.
Jika kelapa muda bakar ditambah dengan telur, jahe, dan madu, harganya bisa mencapai Rp 18 ribu per butir.
"Saya berjualan kelapa muda dalam setahun ini, dan hasilnya alhamdulillah," katanya.
Dalam setahun terakhir, banyak penjual kelapa muda bakar di daerah itu bermunculan karena melihat antusias warga yang percaya jika buah itu dibakar maka akan memiliki banyak khasiat.
Adapun khasiat kelapa muda bakar tersebut, lanjutnya yaitu mengatasi kolesterol, darah tinggi, ginjal, obat masuk angin, pegal-pegal, sesak napas, dan menambah stamina.
"Khasiatnya banyak, termasuk mengobati asma," katanya. (Antara)
Baca Juga: Dugaan Penyelewengan Ganti Rugi Lahan Tol Padang-Pekanbaru, Kejati Sumbar Periksa 60 Saksi
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Terkini
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional
-
BRI Serukan Pembiayaan UMKM Berkelanjutan di Forum Global WEF Davos 2026
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi