SuaraSumbar.id - Umat Islam disunnahkan untuk menyelenggarakan Sholat Idul Adha. Hari Raya Idul Adha 1442 H sendiri akan berlansung besok, Selasa, 20 Juli 2021.
Umat Islam yang akan menyelenggarakan sholat Idul Adha, wajib mengetahui bacaan di antara takbir Sholat Idul Adha.
Anda perlu mengatahui bahwa pelaksanaan sholat Idul Adha berbeda dengan sholat wajib lima waktu.
Dalam melaksanakan sholat Idul Adha, kita dianjurkan untuk melakukan takbir sebanyak tujuh kali pada rakaat pertama setelah takbiratul ihram dan doa iftitah serta melakukan takbir sebanyak lima kali pada rakaat kedua.
Kemudian, di antara takbir tersebut, melafalkan bacaan doa di antara takbir sholat Idul Adha.
Sebenarnya, antara takbir tersebut, ada anjuran untuk membaca bacaan dzikir. Berikut ini adalah bacaan di antara takbir sholat Idul Adha yang dilansir dari islam.nu.or.id.
Bacaan di Antara Takbir Sholat Idul Adha
“Subhanallah, walhamdulillah, wala ilaha illallah, wallahu akbar, wa la haula wala quwwata illa billahil ‘aliyyil azhîm.”
Artinya: “Maha Suci Allah, segala puji bagi-Nya, tiada tuhan selain Dia, Allah Maha Besar, dan tiada daya serta upaya selain berkat pertolongan Allah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung.”
Baca Juga: Hafalkan! Bacaan di Antara Takbir Sholat Idul Adha di Rumah
Setelah melaksanaan takbir selama tujuh kali pada rakaat pertama dan takbir selama lima kali pada rakaat kedua kemudian dilanjutkan membaca surat Al Fatihah dan membaca surat pendek AlQuran
Untuk diketahui, pelaksanaan sholat Idul Adha dapat dilaksanakan secara jamaah maupun sendiri. Sholat Idul Adha dianjurkan untuk dilaksanakan di tanah lapang secara berjamaaah sesuai dengan hadits Abu Sa’id Al Khudri:
“Rasulullah shallalahu ‘alaihi wa sallam biasa keluar pada hari raya ‘Idul Fithri dan ‘Idul Adha menuju tanah lapang.” (HR. Bukhari dan Muslim).
Namun saat ini, berbagai wilayah kini sedang memberlakukan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) sebagai salah satu langkah pencegahan meningkatnya angka penyebaran Covid-19 di wilayah Jawa-Bali. Oleh karena itu, masyarakat telah dihimbau untuk melaksanakan sholat Idul Adha di rumah secara jamaah maupun sendiri. (Suara.com)
Berita Terkait
-
Tata Cara Sholat Idul Adha 1442 H/2021 yang Dilaksanakan di Rumah
-
Cara Sholat Idul Adha di Rumah Sesuai Anjuran MUI, Mudah dan Lengkap
-
Tata Cara Sholat Idul Adha 2021 di Masa Pandemi Covid-19 Sesuai Anjuran MUI
-
Tata Cara Sholat Idul Adha, Niat dan Bacaannya
-
Sholat Idul Adha 2021 saat PPKM Darurat: Niat hingga Aturan Penyembelihan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
CEK FAKTA: Penumpang Rekam Video Jatuhnya Pesawat ATR 42-500, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Pesawat Raksasa Rusia Bawa Bantuan ke Aceh, Benarkah?
-
Rutan Padang Gagalkan Penyelundupan Gawai, Disembunyikan Pengunjung Wanita di Pakaian Dalam
-
Hambatan Logistik Ancam Ekonomi Daerah, Pelindo Teluk Bayur Didesak Revitalisasi Alat Bongkar Muat
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional