SuaraSumbar.id - Umat Islam di Dunia bakal segera menunaikan puasa Ramadan 1442 H. Bahkan, sebagian aliran tarekat di Indonesia pun telah mulai berpuasa hari ini, Senin (12/4/2021).
Namun, pemerintah belum memutuskan jadwal puasa Ramadan 2021. Sidang Isbat penepatan awal Ramadan 1442 H akan digelar hari ini, Senin (12/4/2021).
Sidang Isbat dilaksanakan bertepatan dengan hari 29 bulan Sya'ban 1442 H. Sidang tersebut akan digelar secara online.
Penetapan jadwal puasa Ramadan 2021 melalui sidang Isbat dibagi dalam tiga tahap, yakni:
Baca Juga: Sidang Isbat: Jadwal, Lokasi Pemantauan Hilal dari Aceh sampai Papua
1. Pemaparan posisi hilal awal Ramadan 1442 oleh anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag. Sesi pertama dimulai pukul 16.45 WIB dan bisa disaksikan secara online karena akan disiarkan secara langsung.
2. Sidang Isbat awal Ramadan digelar setelah Salat Magrib. Tahap kedua akan digelar secara tertutup.
3. Konferensi pers hasil sidang Isbat oleh Menteri Agama yang akan disiarkan secara langsung di TVRI, RRI, dan Medsos Kemenag.
Jadwal Puasa Ramadan 2021 dari Muhammadiyah
Sebelumnya, Muhammadiyah telah menetapkan jadwal puasa Ramadan 2021 atau 1 Ramadan dimulai pada tanggal 13 April. Hal itu merujuk pada perhitungan astronomi yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah.
Baca Juga: Malamang, Tradisi Jelang Ramadan yang Tetap Eksis di Ranah Minang
Berdasarkan hasil astronomi yang juga disebut dengan hasil hisab, tanggal 12 April 2021 petang bulan akan berada pada posisi bulan baru (hilal) di Yogyakarta.
Perhitungan hisab adalah kalkulasi akurat yang salah satunya digunakan untuk memetakan posisi matahari dan bulan.
Kemudian, Muhammadiyah juga menetapkan tanggal 1 Zulhijjah 1442 HIjriah/2021 Masehi jatuh pada Minggu, 11 Juli 2021. Dengan demikian maka hari Arafah Zulhijah 1442 Hijrah jatuh pada Senin, 19 Juli 2021. Sedangkan Idul Adha 10 Zulhijjah 1442 Hijriah jatuh pada Selasa, 20 Juli 2021. (Suara.com)
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Harga Emas Antam Naik Turun, Hari Ini Dibanderol Rp 1.894.000/Gram
-
Termasuk Lawan Montenegro, Ini Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia Sepak Bola Mini
-
Hati-hati Timnas Indonesia, Alex Pastoor Masuk Daftar Calon Pelatih Ajax Amsterdam
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
Terkini
-
Kenapa Puluhan Calon Haji Embarkasi Padang Terpisah di Tanah Suci? Ini Penjelasan Kemenag Sumbar
-
Nomor HP Kamu Beruntung! Dapat Saldo Gratis Ratusan Ribu, Klaim 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru!
-
Hari Kebangkitan Nasional Jadi Momentum Refleksi BRI untuk Terus Berkontribusi Membangun Bangsa
-
Kebakaran Pabrik Karet di Padang: 17 Jam Proses Pemadaman Api, Tim Inafis Olah TKP!
-
7 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Cek Nomor HP Kamu Biar Dapat Saldo Gratis!