SuaraSumbar.id - Bus pembawa rombongan Aparatur Sipil Negara (ASN) Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar) masuk jurang di kawasan Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara (Sumut), Senin (8/2/2021).
Dua orang dilaporkan tewas dalam kejadian tersebut. Mereka adalah sopir bus dan Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Agam. Sedangkan tiga orang kepala dinas juga dilaporkan dalam keadaan kritis.
Informasi yang dihimpun SuaraSumbar.id, peristiwa nahas yang dialami bus BA 7015 OA itu terjadi di kawasan Desa Lumban Pasir, Kecamatan Tambangan, Madina, Sumut, sekitar pukul 12.30 WIB.
Bus pembawa pejabat dan ASN Agam itu menghantam jembatan hingga terjun ke aliran sungai Parlangkitangan dengan kedalaman sekitar 10 meter.
Baca Juga: Catat! Seluruh ASN dan Pegawai Swasta Dilarang ke Luar Kota Saat Imlek
Kepala Bagaian (Kabag) Humas Sekretariat Daerah Kabupaten Agam, Kasman Jauhari mengatakan, dua orang meninggal dunia dalam kecelakaan tunggal tersebut. Sedangkan 15 orang di antaranya mengalami luka-luka dan satu orang selamat.
"Korban sudah dibawa ke Puskesmas Kotanopan dan RSUD Panyabungan. Dua korban yang meninggal yakni Fauzan H. Huta Suhut selaku Kadis Kominfo Agam dan David yang merupakan sopir," katanya kepada SuaraSumbar.id.
"Tiga penumpang kritis yakni Aryati Kadis Perdagangan Kabupaten Agam, Fatimah Kadis Tenaga Kerja Agam dan Ermanto Kadis Perikanan Agam," sambungnya.
Menurutnya, bus tersebut melaju dari Kota Banda Aceh dan hendak pulang ke Kabupaten Agam dari kegiatan kunjungan kerja. Sesampai di daerah tersebut, sopir diduga mengantuk hingga terjadilah insiden nahas itu.
Saat ini, peristiwa kecelakaan tunggal ini sudah ditangani pihak Polsek Kotanopan. Sedangkan bangkai bus masih dalam evakuasi petugas.
Baca Juga: Bus Rombongan Pejabat Pemkab Agam Kecelakaan di Madina, 2 Orang Tewas
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Kapolri Listyo Sigit Minta Usut Tuntas Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kapolri: Saya Kira Bukan Konflik Internal
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kapolri: Apapun Pangkatnya, Tindak Tegas!
-
Habiburokhman dan Sahroni Murka Lihat Penembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tak Diborgol: Panggil Kapolda Sumbar!
-
Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Diterbangkan ke Makassar: Dia Yatim Sejak Kecil!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kompolnas Desak Polda Sumbar Ungkap Motif Polisi Tembak Mati Polisi di Polres Solok Selatan
-
Kapolda Sumbar Lepas Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan ke Makassar: Permintaan Ibunya Dimakamkan di Kampung!
-
AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Bakal Dipecat, Kapolda Sumbar: Segera Proses PTDH!
-
Sadis! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak Jarak Dekat 2 Kali, Kapolda Sumbar: Tidak Manusiawi!
-
Semringah Nelayan di Ranah Minang, Melaut Bebas Cemas Berkat BPJS Ketenagakerjaan