SuaraSumbar.id - Partai Gerindra Bukittinggi menanggapi viralnya video seorang perempuan yang diduga merupakan anggota DPRD Bukittinggi, melontarkan kata-kata kotor dalam siaran langsung TikTok.
Perempuan yang disebut-sebut berinisial Z, diduga merupakan kader Partai Gerindra yang baru saja dilantik sebagai anggota dewan.
Sekretaris DPC Gerindra Bukittinggi, Reki Afrino, menyatakan bahwa pihaknya akan menelusuri lebih lanjut terkait video tersebut.
"Kami baru saja melihat video ini, jadi belum bisa memastikan apakah yang bersangkutan benar kader kami atau tidak," kata Reki saat dikonfirmasi pada Kamis (15/8/2024).
Reki menambahkan, jika terbukti bahwa perempuan dalam video tersebut adalah kader Partai Gerindra, maka akan dilakukan pemanggilan untuk klarifikasi.
"Jika memang terbukti bersalah, tindakan sesuai dengan aturan partai akan diambil," pungkasnya.
Sebelumnya, video siaran langsung tersebut viral di media sosial setelah diposting oleh akun Instagram @bukittinggipressclub dan @suduikbukittinggi.
Video tersebut menampilkan perempuan yang berkata kasar, dan hingga kini telah ditonton lebih dari 31 ribu kali. Dalam video itu, perempuan tersebut terlihat tertawa setelah melontarkan kata-kata tidak pantas.
Ketua DPRD Bukittinggi sementara, Syaiful Efendi, juga menanggapi video tersebut. Ia mengatakan belum bisa mengambil tindakan karena belum ada konfirmasi langsung kepada yang bersangkutan.
Baca Juga:Viral Anggota DPRD Bukittinggi Diduga Melontarkan Kata-Kata Kotor Saat Live di TikTok
"Jika benar itu anggota DPRD, tentu sangat kami sayangkan. Sebagai pejabat publik, seharusnya menjaga etika, termasuk di media sosial," ujar Syaiful.
Hingga saat ini, belum ada konfirmasi resmi dari Z, yang diduga merupakan perempuan dalam video viral tersebut.
Kontributor : Rizky Islam