Didukung Gerindra untuk Pilkada 2024, Mahyeldi: Kita Ulang Lagi Sukses PKS-Gerindra

Mahyeldi menegaskan bahwa koalisi ini bukan hanya simbolis, tetapi juga sebuah komitmen bersama untuk membawa perubahan dan kemajuan bagi Sumatera Barat.

Chandra Iswinarno
Senin, 12 Agustus 2024 | 14:21 WIB
Didukung Gerindra untuk Pilkada 2024, Mahyeldi: Kita Ulang Lagi Sukses PKS-Gerindra
Kolase Mahyeldi dan Vasco. [Dok.Istimewa]

SuaraSumbar.id - Mahyeldi dan Vasko Ruseimy secara resmi telah menerima surat rekomendasi dari Partai Gerindra sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang bakal berlaga di Pilkada Sumbar 2024.

Penyerahan surat rekomendasi ini dilakukan oleh Sekjen DPP Gerindra, Ahmad Muzani, di Jakarta pada Sabtu, 10 Agustus 2024.

Dalam sebuah pernyataan, Mahyeldi menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Gerindra atas dukungan tersebut.

"Alhamdulillah, hari ini kami, saya dan Vasko Ruseimy, mendapatkan rekomendasi dari Gerindra. Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami untuk maju dalam Pilgub Sumbar," ujar Mahyeldi, dikutip hari Senin (12/8/2024).

Baca Juga:Apa Alasan Partai Demokrat Dukung Mahyeldi - Vasco di Pilkada Sumbar?

Selain dari Gerindra, Mahyeldi dan Vasko juga telah mendapat dukungan dari Partai Demokrat, menandakan pembentukan koalisi kuat antara PKS-Gerindra dan Demokrat yang pernah eksis selama periode 2016 hingga 2021.

Mahyeldi menegaskan bahwa koalisi ini bukan hanya simbolis, tetapi juga sebuah komitmen bersama untuk membawa perubahan dan kemajuan bagi Sumatera Barat.

"Kerja sama ini merupakan langkah positif untuk mewujudkan pembangunan dan mengakomodasi harapan masyarakat Sumbar. Kita ulang lagi kerja sama PKS-Gerindra. Apalagi sekarang ada Demokrat," tambahnya.

Lebih lanjut, Mahyeldi mengatakan bahwa pintu mereka masih terbuka lebar bagi partai politik lain yang ingin bergabung dan mendukung visi mereka untuk Sumatera Barat.

"Kami terus membuka diri bagi kekuatan politik lain yang ingin bergabung dalam usaha kami menghadirkan perubahan di Sumbar," tutup Mahyeldi.

Baca Juga:Mirip Asli! Masjid Unik Berbentuk Ka'bah Diresmikan di Sumatera Barat

Kontributor : Rizky Islam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak