Semangat Berkurban Warga Padang Membara, Hewan Kurban Tembus 8.047 Ekor

Semua hewan kurban yang dikumpulkan akan didistribusikan ke berbagai masjid dan musala di Kota Padang yang membutuhkan.

Bernadette Sariyem
Senin, 17 Juni 2024 | 15:11 WIB
Semangat Berkurban Warga Padang Membara, Hewan Kurban Tembus 8.047 Ekor
Ilustrasi - hewan kurban. (ANTARA/Khaerul Izan)

SuaraSumbar.id - Penjabat Wali Kota Padang, Andree Algamar, menyampaikan apresiasi tinggi terhadap semangat berkurban warga Kota Padang pada Hari Raya Iduladha 1445 H/2024.

Menurutnya, terjadi peningkatan signifikan dalam jumlah hewan kurban tahun ini, mencapai total 8.047 ekor yang terdiri dari 7.064 ekor sapi, 980 ekor kambing, dan 3 ekor kerbau.

“Kita bersyukur atas peningkatan jumlah hewan kurban tahun ini, yang mencerminkan semangat berkurban yang tinggi di kalangan warga kita,” ungkap Andree Algamar saat menghadiri penyembelihan hewan kurban di kawasan Kantor Balai Kota Padang, Aie Pacah, pada Senin (17/6/2024).

Peningkatan ini tidak hanya terjadi di kalangan masyarakat umum tetapi juga di lingkungan aparatur sipil negara (ASN) di semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kota Padang.

Baca Juga:7 Hari Lagi Mulus! Perbaikan Jalan Menuju Pesantren Hamka Dikebut

“Tahun ini, jumlah hewan kurban yang dihimpun Pemko Padang mencapai 60 ekor, meningkat dari 55 ekor tahun lalu. Ini adalah bukti nyata dari semangat kebersamaan dan kesadaran beragama yang tinggi di kalangan ASN kita,” tambahnya.

Semua hewan kurban yang dikumpulkan akan didistribusikan ke berbagai masjid dan musala di Kota Padang yang membutuhkan.

“Ini adalah bagian dari amalan kita untuk berbagi kebahagiaan dan keberkahan di momen Iduladha,” terang Andree.

Selain itu, Andree juga mengungkapkan bahwa di kawasan Balai Kota Padang Aie Pacah, telah dilakukan penyembelihan 5 ekor sapi.

Daging kurban tersebut akan dibagikan kepada pegawai non-ASN, petugas kebersihan, security, serta warga sekitar Balai Kota Padang.

Baca Juga:Daging Kurban Keras? Ini Rahasia Mengolahnya Jadi Empuk dan Lezat

Sebelum penyembelihan, Pj Wali Kota Andree Algamar juga melaksanakan Salat Iduladha di Masjid Ukhuwah Balai Kota Padang dengan Ustadz Despi Dasmal sebagai khatib dan Ustadz Irsyad sebagai imam.

Keberhasilan pelaksanaan kurban tahun ini di Kota Padang tidak hanya menunjukkan semangat keagamaan yang kuat di kalangan warganya, tetapi juga menjadi contoh kepedulian sosial dalam berbagi keberkahan dengan sesama, terutama di tengah kondisi ekonomi yang menantang.

Kontributor : Rizky Islam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

lifestyle | 13:50 WIB
Tampilkan lebih banyak