"Ya Allah, cukupkanlah aku dengan barang yang halal dan jauhkan dari yang haram. Dan perkaya aku dengan keutamaan-Mu hingga aku tidak butuh kepada selain-Mu."
Doa ini menunjukkan pentingnya mencari rezeki yang halal dan baik di sisi Allah SWT.
Doa ini menjadi pengingat bagi umat Islam untuk selalu mengutamakan kehalalan dalam mencari rezeki, serta mengandalkan pertolongan Allah dalam segala usaha.
Ini juga menunjukkan bahwa kekayaan sejati bukanlah dari banyaknya harta, melainkan keberkahan yang terkandung di dalamnya.
Baca Juga:Doa Nabi Ayyub, Pelajaran tentang Kesabaran, Iman, dan Ketaatan
Dengan mengamalkan doa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW, diharapkan umat Islam dapat menghadirkan keberkahan dalam setiap aspek kehidupan, khususnya dalam hal rezeki.
Melalui doa dan usaha yang dilandasi keimanan, umat diharapkan dapat mencapai kehidupan yang berkah dan penuh kecukupan.
Kontributor : Rizky Islam