SuaraSumbar.id - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan menyampaikan statement penutup dalam debat ketiga Pilpres 2024, pada Minggu 7 Januari 2024. Dalam menutup debat, Anies menyebut 'Indonesia absence no more, respected forever'. Hal ini seketika menjadi tranding di media sosial.
"We will no longer absence, Indonesia will be presence, and Indonesia will color the world. And Indonesia absence no more, respected forever," ungkap Anies dalam bahasa Inggris.
Pernyataan penutup Anies ini memiliki makna Indonesia tak lagi absen, Indonesia akan hadir mewarnai dunia. Rasa hormat selamanya.
Para pendukung yang takjub dengan closing statment Anies ini lalu ramai membicarakannya di media sosial.
Akun X @cakkhum, memaknai kata penutup Anies Baswedan ini merupakan komitmen untuk memastikan rasa aman tiap keluarga dan setiap jengkal tanah Indonesia.
"1. Memastikan rasa aman tiap keluarga & setiap jengkal tanah Indonesia. Memastikan kenaikan gaji tiap tahun untuk TNI, Polri & ASN Pertahanan, mereka punya rumah dinas. 2. Presiden Indonesia harus jadi panglima diplomasi di tingkat dunia," tulisnya dilihat Senin (8/1/2024).
Sementara, warganet lainnya @Maudy Asmara juga menyampaikan hal yang sama.
"Closing Statement yang epik dari pak Anies Baswedan. Kita sampaikan pesan ke dunia..Indonesia Absent No More, Respected Forever," ungkapnya.
Ada juga warganet yang mengakui keunggulan Anies saat debat capres 2024 yang berlangsung Minggu malam.
"Indonesia Absent No More, Respected Forever (@aniesbaswedan, Jakarta 7 Jan 2024). Sudahlah Pak @prabowo anda kelihatan limpung dari sudut manapun, jangan mewariskan Dark Legacy kepada generasi Indonesia Forever (No More Wakanda)," kata warganet.