Suami-Istri Tua Asal Agam Pakai Motor Naik Haji ke Mekkah, Misinya Ibadah dan Promosikan Indonesia ke Negara Lain

Pasangan suami-istri (Pasutri) asal Jorong Guguak Randah, Nagari Guguak Tabek Sarojo, Kecamatan IV Koto, Kabupaten Agam berangkat haji ke Mekkah menggunakan sepeda motor.

Riki Chandra
Kamis, 25 Mei 2023 | 19:11 WIB
Suami-Istri Tua Asal Agam Pakai Motor Naik Haji ke Mekkah, Misinya Ibadah dan Promosikan Indonesia ke Negara Lain
Pasutri di lepas melanjutkan perjalanan ke Mekkah menggunakan sepeda motor dari Kabupaten Agam. [Dok.Istimewa]

SuaraSumbar.id - Pasangan suami-istri (Pasutri) asal Jorong Guguak Randah, Nagari Guguak Tabek Sarojo, Kecamatan IV Koto, Kabupaten Agam nekat berangkat haji ke Mekkah menggunakan sepeda motor.

Pasangan itu bernama Dharmansyah Devani (59) dan istrinya Misnawati (58). Mereka berangkat dari Bandung pada Rabu (17/5/2023) dan menyempatkan singgah di kampung halamannya.

Kemudian, pagi tadi, Kamis (25/5/2023), pasangan itu kembali melanjutkan perjalanan. Keberangkatan keduanya dilepas oleh Camat IV Koto Ricky Eka Putra, Wali Nagari Nasdi Azid, niniak mamak serta masyarakat setempat.

Camat IV Koto, Ricky Eka Putra mengatakan, Dharmansyah berprofesi sebagai dosen, sedangkan istrinya adalah seorang dokter. Keduanya memang sudah lama merantau ke Bandung.

Baca Juga:Satpol PP Agam Ciduk Pasangan Ilegal hingga Artis Sawer, Seorang Waria Juga Terjaring Razia

"Kami doakan perjalan beliau berdua selamat sampai tujuan dan jadi haji mabrur," katanya.

Menurutnya, selain pergi ibadah, Dharmansyah dan istrinya memilih berangkat menempuh jalur darat juga karena misi perdamaian dan mempromosikan Indonesia ke negara lainnya.

"Disamping ibadah, mereka berdua akan mempromosikan Indonesia ke setiap negara yang mereka singgahi nantinya," tuturnya.

Ricky mengaku salut atas semangat mereka berdua yang melakukan perjalanan haji menggunakan sepeda motor, meskipun mereka tidak muda lagi.

"Memiliki empat orang anak, ini tentu bukan usia tidak muda lagi. Ini bisa menjadi contoh dan renungan bagi kita semua," pungkasnya.

Baca Juga:Perjuangan Juru Parkir asal Solo yang Menabung Selama 26 Tahun sejak Tahun 1985 untuk Daftar Haji

Kontributor : B Rahmat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

lifestyle | 13:50 WIB
Tampilkan lebih banyak