Kader Nasdem Ramai-ramai Mundur Usai Deklarasi Anies Baswedan Jadi Capres 2024, Benarkah?

Kabar yang menyebutkan kader Partai Nasional Demokrat (NasDem) ramai-ramai mengundurkan diri pasca Anies Baswedan dideklarasikan menjadi Capres 2024, beredare di media sosial.

Riki Chandra
Sabtu, 08 Oktober 2022 | 15:19 WIB
Kader Nasdem Ramai-ramai Mundur Usai Deklarasi Anies Baswedan Jadi Capres 2024, Benarkah?
Kader NasDem bakar atribut partai. [Twitter/ @FirzaHusain]

SuaraSumbar.id - Kabar yang menyebutkan kader Partai Nasional Demokrat (NasDem) ramai-ramai mengundurkan diri pasca Anies Baswedan dideklarasikan menjadi Capres 2024, beredare di media sosial.

Kabar tersebut diposting lewat akun Twitter dengan nama pengguna @FirzaHusain.

Warganet ini mengunggah sebuah foto hasil tangkapan layar potongan artikel yang menyatakan bahwa, beberapa pengurus dan kader Partai Nasional Demokrat di Kalimantan Timur mengundurkan diri.

Unggahan tersebut juga disertai dengan narasi yang menyatakan bahwa pengunduran diri tersebut terjadi setelah deklarasi Anies Baswedan.

Baca Juga:Viral Video Anies Baswedan Janji Tak Jegal Prabowo Jadi Presiden, Fadli Zon: Setiap Orang Punya Hak Tentukan Pilihan

"Gelombang pengunduran diri pengurus kader NasDem belum surut. Di Kalimantan Timur, ketua, pengurus dan kader DPW Partai NasDem, ramai-ramai mengundurkan diri. Mereka mencopot, mengembalikan KTA dan membakar atribut partai sebagai bentuk kekesalan," bunyi isi artikel pada unggahan.

Benarkah informasi tersebut?

Berdasarkan penelusuran Beritahits.id pada Sabtu (8/10/2022), kabar yang beredar adalah hoaks.

Pengunduran diri dalam artikel berita bukan disebabkan karena deklarasi Anies Baswedan.

Faktanya, artikel tersebut merupakan potongan dari portal berita Detikcom dengan berjudul 'Kader NasDem Kaltim Ramai-ramai Mundur, Bakar Seragam dan Atribut'. Artikel diunggah pada (21/2/2013) lalu.

Baca Juga:NasDem Deklarasi Anies Capres 2024, Pengamat: Langkah Cerdas Surya Paloh, Pemilih Prabowo di Sumbar Bakal Berpindah

Adapun penyebab dari pengunduran diri adalah keputusan untuk menonaktifkan Hamdani HB sebagai Ketua DPW Partai Nasional Demokrat sejak (1/2/2013).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak