Gubernur Sumbar Mahyeldi Minta Bulog Bantu Tekan Harga Daging

Diharapkan stok daging Bulog bisa masuk pasar dalam satu atau dua hari, sehingga bisa segera menstabilkan harga daging.

Suhardiman
Jum'at, 29 April 2022 | 11:18 WIB
Gubernur Sumbar Mahyeldi Minta Bulog Bantu Tekan Harga Daging
Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah saat diwawancarai. [Suara.com/ B. Rahmat]

SuaraSumbar.id - Gubernur Sumbar Mahyeldi meminta Bulog membantu menekan harga daging sapi yang telah mencapai Rp 150 ribu per kilogram. Caranya dengan mendistribusikan stok daging beku.

"Pedagang ternyata juga tidak nyaman dengan harga yang begitu tinggi. Normalnya sekitar Rp 120-130 ribu per kilogram. Untuk itu, kami berkoordinasi dengan Bulog untuk bisa menstabilkan harga dengan menyebar stok daging ke pasar," kata Mahyeldi, melansir Antara, Jumat (29/4/2022).

Diharapkan stok daging Bulog bisa masuk pasar dalam satu atau dua hari, sehingga bisa segera menstabilkan harga daging.

"Kalau bisa pengiriman stok daging ini menggunakan transportasi udara karena kalau lewat darat atau laut butuh waktu lebih lama," ungkapnya.

Baca Juga:Viral Tetangga Tuduh Pelihara Tuyul, Endingnya Minta Maaf Pakai Baliho

Ia juga menemukan belum semua toko yang menjual minyak goreng curah.

"Kami minta distributor di Sumbar bisa mendistribusikan untuk memenuhi kebutuhan menjelang Lebaran," katanya.

Peninjauan dilakukan untuk memastikan ketersediaan bahan pangan selama Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H.

Dalam satu minggu terakhir terjadi kenaikan harga. Hal itu disebabkan mulai banyaknya perantau yang pulang dan kebutuhan meningkat.

Baca Juga:Erick Thohir Masuk 6 Besar Capres 2024, Pengamat: Modal Untuk Terus Maju

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini