Didemo Warga, Pelantikan Ketua RT dan RW di Bukittinggi Dibatalkan

Pelantikan Ketua RT dan RW di Kelurahan Ladang Cangkiah, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar), batal digelar.

Riki Chandra
Sabtu, 22 Januari 2022 | 11:27 WIB
Didemo Warga, Pelantikan Ketua RT dan RW di Bukittinggi Dibatalkan
Pelantikan RT RW di Kelurahan Ladang Cakiah Bukittinggi batal karena keberatan warga. [Dok.Antara]

Ia mengatakan, pergantian RT RW secara pemilihan suara langsung belum begitu bisa diterima masyarakat saat ini yang sebelumnya lebih mengedepankan sistem musyawarah mufakat.

"Memang warga belum siap untuk dilakukan pemilihan langsung atau sosialisasi ini yang tidak maksimal dilakukan pemerintah kelurahan, kita minta selanjutnya lurah lebih rajin turun ke lapangan untuk sosialisasi dan menjemput aspirasi warganya," kata Nadia.

Nadia menegaskan tidak ada kekerasan dan aksi berlebihan dari warga saat melakukan aksi unjuk rasa tersebut.

"Alhamdulillah semua baik-baik saja, tidak ada kekerasan dan semacamnya, selanjutnya kami akan bermusyawarah dengan perwakilan masyarakat untuk melakukan evaluasi dan seleksi kembali perangkat RT RW di Kelurahan Ladang Cakiah," kata Nadia. (Antara)

Baca Juga:KPK Janji Usut Tuntas Penimbunan Danau Singkarak di Kabupaten Solok yang Diduga Ilegal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini