Banjir Rendam Ratusan Rumah di Padang Pariaman

Ratusan rumah di Kecamatan Ulakan Tapakis, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), terendam banjir, Sabtu (18/12/2021).

Riki Chandra
Sabtu, 18 Desember 2021 | 17:39 WIB
Banjir Rendam Ratusan Rumah di Padang Pariaman
Rumah warga terendam banjir di kawasan Ulakan Tapakis, Padang Pariaman. [Dok.Antara]

SuaraSumbar.id - Ratusan rumah di Kecamatan Ulakan Tapakis, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), terendam banjir, Sabtu (18/12/2021). Bencana banjir itu dipicu hujan deras yang menyebabkan air sungai Sungai Batang Ulakan meluap.

"Sekarang tim sedang mengevakuasi korban dan pendataan dampak kejadian, masih dalam proses," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Padang Pariaman, Budi Mulya.

Menurutnya, kawasan tersebut memang kerap banjir lantaran tak jauh dari aliran sungai. Salah satu cara mengantisipasinya yakni dengan normalisasi.

Selain di Ulakan Tapakis, air sungai di sejumlah lokasi lainnya di Padang Pariaman juga meluap. Seperti di kawasan Ketaping dan Batang Anai.

Baca Juga:Satu Unit Rumah Warga Pesisir Selatan Rusak Berat Diterjang Longsor

Selain di banjir, longsor juga terjadi di Nagari Koto Dalam, Kecamatan Padang Sago.

Ia mengimbau warga di daerah itu untuk meningkatkan kewaspadaan karena hujan dari intensitas sedang hingga lebat masih mengguyur daerah itu. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak