SuaraSumbar.id - Sebanyak 10 pasangan tanpa ikatan terjaring razia Satpol PP Damkar di kawasan Danau Singkarak, Sumatera Barat, Rabu (6/10/2021). Pasangan yang terjaring adalah mahasiswa dan satu pensiunan PNS.
Kasat Pol PP Damkar Tanah Datar, Yusnen mengatakan, mereka yang terjaring razai berasal dari berbagai daerah, seperti Kabupaten Tanah Datar, Kota Bukitinggi, Padang Panjang dan Solok.
"Semua pasangan yang terjaring dapati dari dalam kamar di hotel, dan sepasang kekasih diketahui berusia lanjut dan berprofesi sebagai pensiunan ASN," katanya, melansir Antara.
Dari mereka petugas juga mengamankan barang bukti berupa kondom dan obat kuat berupa tisu super magic.
Baca Juga:11 Aturan di Bandara Ngurah Rai Bali Untuk Wisman Saat Dibuka 14 Oktober Nanti
Dengan adanya temukan barang yang tak lazim itu, seluruhnya melanggar Peraturan Daerah (Perda) no 4 tahun 2010 tentang ketentraman dan ketertiban umum (trantibum).
"Dengan kita temukan barang yang tak lazim seperti kondom dan tisu magic itu maka kita indikasikan adanya perbuatan yang melanggar seperti asusila," katanya.
Mereka yang terjaring razia akan dilakukan pemanggilan terhadap orang yang bertanggung jawab atau orang tua masing masing yang masih berstatus mahasiswi.
"Nanti kita proses dengan memanggil orang tua masing masing, dan untuk pensiunan dan pasangannya yang telah berusia diatas 55 tahun ini kita panggil siapa yang bertanggung jawab terhadap mereka," tukasnya.
Baca Juga:Spesialis Pencuri Celana Dalam: Berahinya Muncul Tiap Melihat Daleman Wanita