Kebut Pembangunan Pasar Bawah Bukittinggi Pasca Kebakaran, Wali Kota Tegaskan Soal Ini

Pembangunan kembali Los Maco Pasar Bawah Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar) ditarget rampung selama tiga pekan ke depan.

Riki Chandra
Jum'at, 01 Oktober 2021 | 22:15 WIB
Kebut Pembangunan Pasar Bawah Bukittinggi Pasca Kebakaran, Wali Kota Tegaskan Soal Ini
Pembangunan kembali Pasar Bawah Bukittinggi. [Dok.Antara]

SuaraSumbar.id - Pembangunan kembali Los Maco Pasar Bawah Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar) ditarget rampung selama tiga pekan ke depan. Hal itu ditegaskan Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar.

"Kita terus memonitor progress pembangunan ulang ini supaya selesai sesuai target, kita harapkan pedagang korban kebakaran Pasar Bawah dapat segera kembali berdagang seperti sedia kala," katanya, Jumat (1/10/2021).

Pihaknya terus melakukan kegiatan di lokasi yang terbakar mulai dari evakuasi hingga pembersihan los yang merugikan sekitar 300 pedagang itu.

"Pemkot memperkirakan selama tiga pekan sejak musibah terjadi, los yang terbakar sudah dapat digunakan kembali dan diawali dengan proses pembersihan," katanya.

Baca Juga:Cabai Merah dan Ayam Ras Sumbang Inflasi di Sumatera Barat Selama September

Diketahui, kondisi terkini di Pasar Bawah yang terbakar pada Sabtu (11/9/2021), aktifitas pembangunan telah dimulai dan bangunan dasar sudah berdiri.

Lokasi telah bersih, hampir tidak tampak suasana bekas kebakaran dan sudah dipagari dengan seng dan pekerja tengah melakukan aktifitas pembangunan kembali.

Kebakaran di Pasar Bawah terjadi pada dini hari itu membakar habis sekitar 300 tempat berjualan pedagang di los ikan kering dan sekitarnya.

Sebagai data awal, jumlah kios di kawasan Pasar Bawah terdapat sekitar 1.289 kios dan perkiraan kios yang terdampak kebakaran adalah sebesar 23.2 persen atau sekitar 300 kios.

"Data awal, ada sekitar 300 kios pedagang yang terbakar, kerugian Rp2 Miliar berasal dari bangunan sebanyak Rp1 Miliar dan Rp1 Miliar lagi dari barang dagangan yang terbakar," kata Kepala Dinas Pasar Kota Bukittinggi, Isra Yonza.

Baca Juga:Atlet Taekwondo Sumbar Sabet Perunggu di PON Papua XX 2021

Penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan oleh Inafis Sat Reskrim Polres Bukittinggi dan Unit Reskrim Polsek Bukittinggi yang hingga saat ini belum diumumkan secara resmi. (ANTARA)

News

Terkini

Seorang pengendara sepeda motor tewas terjatuh ke dalam jurang kawasan Kelok 9 di Nagari Ulu Aia, Kecamatan Harau, Kabupaten Limapuluh Kota.

News | 20:26 WIB

Kecelakaan beruntun di Panyalaian, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar), melibatkan sebanyak 5 unit kendaraan.

News | 20:08 WIB

Sebanyak lima unit bangunan di Komplek GOR H Agus Salim, di kawasan Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, luder terbakar, Kamis (30/3/2023).

News | 20:03 WIB

Kecelakaan beruntun terjadi di Panyalaian, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar), Kamis (30/3/2023).

News | 14:20 WIB

Sejumlah Perusahaan Autobus (PO) Padang-Jakarta mulai mempersiapkan diri untuk mengantisipasi lonjakan penumpang jelang H-10 mudik Lebaran 2023.

News | 14:03 WIB

Regional 2 Teluk Bayur mematangkan persiapan fasilitas naik turun penumpang di Pelabuhan Teluk Bayur.

News | 19:12 WIB

Polisi bergerak cepat menangani kasus penghadangan driver ojek online (ojol) di area Kampus III UIN Imam Bonjol (IB) Padang.

News | 16:43 WIB

Video aksi pencegatan transportasi online oleh sekelompok orang viral di media sosial (medsos) hingga dibagikan di grup-grup WhatsApp.

News | 09:16 WIB

Meri mengungkapkan, H tenyata bukan lagi anak penjabat aktif di jajaran Pemerintah Provinsi Sumatera Barat ( Pemprov Sumbar). Ayah H diketahui telah pensiun.

News | 19:38 WIB

Seorang pria ditangkap Jajaran Dirkrimsus Polda Sumatera Barat (Sumbar) gara-gara menyebar foto dan video syur pacarnya sendiri ke media sosial (medsos) hingga situs blogspot.

News | 19:29 WIB

Ratusan musisi mendatangi Kantor Wali Kota Padang, Selasa (28/3/2023).

News | 18:26 WIB

Ditreskrimsus Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat menangkap dua orang selebgram cewek beradik kakak asal Tanah Datar.

News | 16:29 WIB

Sejumlah masjid di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), menyediakan takjil gratis untuk berbuka puasa umat Islam.

News | 14:54 WIB

Meri juga berharap kepolisian menyelesaikan kasus secara transparan.

News | 12:33 WIB

Universitas Andalas (Unand) belum memutuskan nasib sejoli mahasiswa Fakultas Kedokteran yang ditetapkan sebagai tersangka kasus pelecehan seksual.

News | 11:36 WIB
Tampilkan lebih banyak