-
Air cucian beras bermanfaat melembapkan, mencerahkan, dan menenangkan kulit.
-
Inositol dan antioksidan dalam air beras cegah penuaan dini.
-
Gunakan metode rendam, rebus, fermentasi untuk perawatan kulit alami.
SuaraSumbar.id - Air cucian beras ternyata bisa dapat menyimpan sejuta manfaat untuk perawatan kulit yang kini makin populer di kalangan beauty enthusiast.
Sejumlah penelitian terbaru bahkan semakin menguatkan klaim efek positif air ini terhadap kesehatan kulit, mulai dari hidrasi, pencerahan, hingga anti penuaan.
Sejak zaman dahulu, tradisi menggunakan air cucian beras sebagai ritual kecantikan telah tumbuh di Asia, terutama Jepang dan Korea.
Kini, tren ini kembali meroket di media sosial serta pasar skincare alami, karena formulasi berbahan air beras diprediksi terus tumbuh dengan cepat.
Berikut manfaat air cucian beras untuk wajah yang mendukung data terbaru
1. Melembapkan dan Memperkuat Fungsi Barier Kulit
Air cucian beras mengandung pati dan senyawa polisakarida yang dapat membantu mengunci kelembapan kulit sehingga terasa lebih kenyal.
Dalam kajian Biologically Active Components and Skincare Benefits of Rice Fermentation Products (2025), produk fermentasi beras (rice fermentation products atau RFP) terbukti memberikan manfaat hidrasi, antioksidan, dan anti inflamasi.
2. Membantu Mencerahkan Kulit
Salah satu komponen penting dalam air cucian beras adalah inositol. Menurut Arash Akhavan, inositol telah terbukti memiliki potensi efek mencerahkan atau memutihkan kulit.
"Konsep ini telah lama digunakan dalam produk toner dan sabun berbahan air beras," katanya.
Meski demikian, belum banyak penelitian klinis yang secara definitif menyatakan bahwa air cucian beras bisa menghilangkan noda hitam secara signifikan dalam jangka pendek.
3. Menenangkan Iritasi dan Jerawat
Sifat anti inflamasi air cucian beras membantu meredakan kemerahan dan iritasi, terutama pada kulit sensitif.
Sesuai laporan Journal of Cosmetic Dermatology (2022), senyawa turunan beras seperti fenolik, betain, dan tricin menunjukkan aktivitas anti-penuaan, anti-inflamasi, dan pelembap.
Berita Terkait
-
Bulog Bidik APBN untuk Pengadaan 4 Juta Ton Beras 2026, Demi Lindungi Petani dan Jaga Harga Pangan
-
Bos Bulog Tak Bantah Banjir Sumatera Pengaruhi Produksi Beras
-
Bansos Beras 10 Kg Dipastikan Lanjut di 2026 untuk 18 Juta Penerima
-
Jelang Tahun Baru, Harga Bawang Merah Anjlok Lebih dari 5 Persen
-
Pemerintah Jamin Beras Nggak Langka di 2026
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Apakah Bansos 2026 Tetap Jalan? Ini Penjelasan Pemerintah
-
Semua Korban Terdampak Galodo Batu Busuak Dievakuasi, Ini Penjelasan BPBD
-
Padang Pariaman Waspada Banjir Lagi, Debit Sungai Meningkat
-
Satu Lagi Jasad Korban Banjir Bandang Agam Ditemukan, Tubuhnya Tak Lagi Utuh
-
Tiga Siklus Kesiapsiagaan Bencana Versi BNPB, Ini yang Harus Diketahui Sebelum Bencana Datang!