SuaraSumbar.id - Mulai 1 Juli 2025, uang pensiun Taspen kini bisa dicairkan langsung di kantor pos seluruh Indonesia. Ini merupakan hasil kolaborasi antara PT Pos Indonesia dan PT Taspen (Persero) demi memudahkan proses pencairan dana pensiun bagi para pensiunan di seluruh wilayah Tanah Air.
Layanan ini bertujuan memberikan kemudahan dan kecepatan dalam pencairan gaji pensiun bulanan. Para pensiunan cukup datang ke kantor pos terdekat dengan membawa dokumen yang dibutuhkan seperti KTP, Kartu Keluarga, Kartu Taspen, dan SK Pensiun.
Setibanya di kantor pos, penerima pensiun harus mengambil nomor antrean, melakukan verifikasi data, serta menandatangani permintaan pencairan. Setelah seluruh proses selesai, dana pensiun akan langsung dicairkan di tempat.
“Layanan ini dibuat untuk memberikan akses pencairan yang lebih merata dan cepat, terutama bagi pensiunan di daerah yang jauh dari bank,” jelas pihak Pos Indonesia dalam pernyataan resminya.
Untuk pensiunan yang tidak bisa hadir secara langsung karena sakit atau faktor usia lanjut, tersedia layanan antar uang pensiun ke rumah. Namun, ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi, seperti:
- Pensiunan mengalami sakit keras dan tidak memungkinkan datang ke kantor pos
- Sudah sangat lanjut usia dan kesulitan bepergian
- Tidak memiliki keluarga atau wali yang bisa mewakili
Apabila memenuhi kriteria tersebut, pihak kantor pos akan melakukan verifikasi data dan home visit untuk memastikan kondisi penerima sebelum dana diantar langsung ke alamat rumah.
Tak hanya itu, Pos Indonesia juga mendukung penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025 melalui aplikasi Pospay. Status penerima BSU bisa dicek dengan mudah. Berikut langkahnya:
- Unduh aplikasi Pospay
- Klik ikon “i” di pojok kanan bawah
- Pilih menu “Bantuan Sosial”
- Klik “Bantuan Subsidi Upah 2025”
- Masukkan NIK dan ikuti proses verifikasi
- Setelah berhasil, sistem akan menampilkan QR Code untuk pencairan BSU di kantor pos
Dengan integrasi layanan digital dan fisik ini, Pos Indonesia berupaya memperluas akses layanan keuangan kepada masyarakat, khususnya para pensiunan dan penerima bantuan sosial.
Kini, dengan satu aplikasi dan layanan fisik di kantor pos, proses pencairan uang pensiun Taspen dan BSU 2025 menjadi lebih mudah, cepat, dan aman.
Berita Terkait
-
Hati-hati, Pensiunan Diminta Waspadai Modus Penipuan Mengatasnamakan Taspen
-
Dahlan Iskan dan Nany Widjaja Resmi Tersangka Kasus Penggelapan dan Pemalsuan, Ini Versi Jawa Pos
-
Direktur Jawa Pos: Sengketa Hukum dengan Dahlan Iskan Murni Persoalan Aset
-
54 Ilustrator Indonesia Unjuk Karya di Pameran Terasi 2025
-
Cara Cek BSU Lewat Aplikasi PosPay, Segera Cairkan Jangan Sampai Hangus!
Terpopuler
- Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
- Lupakan Brio, Ini 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Sporty dan Irit Mulai Rp60 Jutaan
- Siapa Brandon Scheunemann? Bek Timnas Indonesia U-23 Berdarah Jerman yang Fasih Bahasa Jawa
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
Pilihan
-
Ole Romeny Bagikan Kabar Gembira Usai Jalani Operasi, Apa Itu?
-
Krisis Air Ancam Ketahanan Pangan 2050, 10 Miliar Penduduk Dunia Bakal Kerepotan!
-
Mentan Amran Sebut Ada Peluang Emas Ekspor CPO RI ke AS usai Kesepakatan Tarif
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Grup B Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Irak di Grup B Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia
Terkini
-
Cara Ambil Uang Pensiun Taspen di Kantor Pos, Ini Syaratnya
-
BRI Luncurkan BRILiaN Way, Danantara Sebut Langkah Penting Menuju Bank Paling Menguntungkan
-
Kasus Dugaan Malapraktik Cabut Gigi Berujung Kebutaan di Sumbar, Komnas HAM Turun Tangan
-
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan 2 Kg Sabu di Bandara Minangkabau, Kurir Dibekuk!
-
Kronologi Nenek Dirampok di Padang dan Dianiaya hingga Pingsan, Perhiasan Emas dan Uang Raib!