SuaraSumbar.id - Setelah absen beberapa waktu akibat cedera, Muhammad Iqbal kembali terlihat berlatih bersama tim Semen Padang FC pada Senin (17/2/2025) di Stadion GOR H Agus Salim Padang.
Iqbal sebelumnya mengalami cedera serius setelah berbenturan dengan kapten PSS Sleman, Fachruddin, pada pertandingan melawan PSS Sleman di Stadion Sultan Agung Bantul pada 26 Januari 2025. Cedera tersebut mengakibatkan retakan di bagian pipinya yang memerlukan perawatan intensif.
Meskipun masih dalam masa pemulihan, Iqbal tampak mengikuti sesi latihan meski terpisah dari rekan-rekannya dan duduk di pinggir lapangan.
Bagian pipinya yang terluka masih terlihat bengkak, namun kehadirannya di latihan memberi harapan bagi tim Semen Padang FC. Pelatih Kepala Semen Padang FC, Eduardo Almeida, menyatakan bahwa meski masih bengkak, Iqbal sudah kembali berlatih.
“Pipi Muhammad Iqbal masih bengkak, seperti yang kita lihat, tetapi ia sudah kembali berlatih. Namun, dia masih membutuhkan waktu sekitar dua bulan untuk pemulihan penuh,” ungkap Eduardo.
Semen Padang FC saat ini sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi pertandingan berikutnya melawan Persis Solo di Stadion Manahan, Surakarta, pada Jumat (21/2/2025).
Meskipun Iqbal berpeluang untuk tampil sebelum musim berakhir, pelatih mengingatkan bahwa kondisi fisiknya masih memerlukan waktu pemulihan lebih lanjut.
Selain itu, pelatih juga memberikan update terkait cedera pemain lainnya, Marco Baixinho. Almeida mengonfirmasi bahwa Baixinho dipastikan tidak akan bisa bergabung dengan tim hingga akhir musim Liga 1.
Baixinho akan menjalani operasi untuk cedera yang dialaminya, dan pemulihannya diperkirakan akan memakan waktu lama.
Baca Juga: Usai Kalahkan Persita, CEO Semen Padang FC: Ini Titik Balik Kami
Semen Padang FC terus berusaha memaksimalkan kekuatan timnya meski menghadapi tantangan dari beberapa cedera pemain kunci.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Usai Kalahkan Persita, CEO Semen Padang FC: Ini Titik Balik Kami
-
Solid dan Kompak, Kunci Semen Padang Bungkam Persita di Kandang Sendiri
-
Pecah Telur! Rosad Setiawan Akhiri Paceklik Gol 22 Laga dengan Gol Spektakuler
-
Arthur Augusto: Tembok Kokoh Semen Padang FC, Tekuk Persita dan Lolos dari Zona Degradasi
-
Lefundes Sesalkan Waktu Terbuang dan Peluang Emas Persita yang Sia-Sia
Terpopuler
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- Tak Perlu Naturalisasi, 4 Pemain Keturunan Jebolan Akademi Top Eropa Bisa Langsung Bela Timnas
Pilihan
-
Profil dan Agama Erika Carlina, Seleb Dijuluki Ratu Pesta yang Ngaku Hamil di Luar Nikah
-
Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Filipina: Lemparan Robi Darwis Bawa Garuda Muda Unggul 1-0 di Babak I
-
Jens Raven Cadangan! Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Filipina
-
Kebijakan Kuota Ugal-ugalan Pemain Asing Dinilai Hambat Transformasi Sepak Bola Indonesia
-
Kaesang Pangarep Bisa Kalah di Pemilu Raya PSI, Jokowi Ucap Pesan Ini
Terkini
-
Gunung Marapi Erupsi Lagi, Kolom Abu Capai 1 Kilometer
-
Parah! Perampok Nenek di Padang Ternyata Keponakan Sendiri, Korban Dianiaya hingga Pingsan
-
Rest Area Tol Padang-Sicincin Bernuansa Minangkabau, Ini Alasannya
-
Cara Ambil Uang Pensiun Taspen di Kantor Pos, Ini Syaratnya
-
BRI Luncurkan BRILiaN Way, Danantara Sebut Langkah Penting Menuju Bank Paling Menguntungkan