SuaraSumbar.id - Polisi akhirnya mengungkap identitas korban kecelakaan maut yang terjadi pada Rabu (12/2) pukul 00.40 WIB di Jalan Sultan Syahrir, depan Khalisa Laundry, Kelurahan Rawang, Kecamatan Padang Selatan.
Kanit Laka Lantas Polresta Padang, Iptu Zulkifli, mengatakan bahwa setelah kecelakaan, pihaknya bersama Samsat Padang melakukan pencarian identitas korban.
"Alhamdulillah, identitas dan alamat korban berhasil ditemukan. Pengendara sepeda motor BA 2713 AA diketahui bernama Luis Halawa (43), seorang karyawan swasta yang berdomisili di Jalan Bukit Gado-Gado, Kelurahan Bukit Gado-Gado, Kecamatan Padang Selatan," ujar Zulkifli, dikutip Kamis (13/2/2025).
Kecelakaan Akibatkan Korban Meninggal di Tempat
Baca Juga: Tragis! Pemuda di Padang Gantung Diri, Diduga karena Putus Cinta
Kecelakaan ini melibatkan sepeda motor Honda Supra X 125 dengan nomor polisi BA 2713 AA, yang menabrak truk losbak Nissan BM 8043 AM yang sedang parkir di bahu jalan sebelah kiri.
Menurut Zulkifli, berdasarkan informasi yang diperoleh, korban melaju dari arah Simpang SMA 6 menuju Simpang Bukit Putus sebelum akhirnya menabrak bagian belakang truk.
"Korban mengalami luka serius, termasuk cedera kepala, luka robek di kedua tangan, serta patah tulang. Korban meninggal dunia di tempat dan langsung dievakuasi ke RSUP M. Djamil Padang," jelasnya.
Akibat tabrakan itu, sepeda motor korban mengalami kerusakan parah, sementara truk hanya mengalami lecet pada bagian sasis belakang.
Sopir Truk Masih Diburu, Truk Diamankan untuk Penyelidikan
Hingga saat ini, polisi masih mencari keberadaan sopir truk, yang diduga meninggalkan kendaraan setelah kecelakaan terjadi.
Baca Juga: Motor Bonceng 4 Hantam Truk Batu Bara di Indarung, Sopir Truk Hilang
"Kasus ini masih dalam penyelidikan. Sementara itu, truk telah diamankan ke Unit Laka Lantas untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut," tambah Zulkifli.
Berita Terkait
-
Bus Suporter Persebaya Alami Kecelakaan di Tol Pekalongan, Perjalanan ke Jakarta
-
Kecelakaan Maut Bus Rombongan Bonek, Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Update Kondisi Rombongan Bonek Kecelakaan Maut di Tol Pekalongan, Mau Nonton Persija vs Persebaya
-
Sate Padang Bundo Kanduang, Rasa Asli Minangkabau yang Menggoda Selera
-
Tragis! KA Batara Kresna Tabrak Mobil di Sukoharjo, 4 Tewas di Tempat
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
-
Dear Pak Prabowo! Orang RI Kini Cemas, Mau Belanja Kudu Mikir 1.000 Kali
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Kiper Berdarah Belanda Klarifikasi Soal Patrick Kluivert: Fokus Pekerjaan Sendiri
Terkini
-
Kejutan Saldo DANA Gratis Hari Ini, Cek Link Resmi DANA Kaget Sebelum Kehabisan!
-
Petani di Sumbar Diminta Tanam Padi Serentak, Apa Manfaatnya?
-
Pemkab Padang Pariaman Batasi Jam Operasional Hiburan Malam, MUI Beri Dukungan Penuh!
-
BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Rebut Rezeki Gratis Menjelang Siang, Klik Link Saldo DANA Kaget Selasa 15 April 2025!