SuaraSumbar.id - Petugas Lapas Kelas IIA Padang gagalkan upaya penyeludupan barang terlarang dari keluarga seorang warga binaan saat pemeriksaan kunjungan. Barang terlarang itu berupa handphone beserta charger dan headset.
Kepala Lapas Kelas IIA Padang, Junaidi Rison mengatakan, temuan upaya penyeludupan barang terlarang ini dilakukan anggotanya saat pemeriksaan badan seorang keluarga dari warga binaan.
"Kami menemukan dua unit headshet dan dua unit kabel cas yang disembunyikan di dalam pakaian dalam seorang pengunjung wanita," ujar Junaidi, Senin (3/2/2025).
Selain itu, kata Junaidi, untuk handphone disembunyikan di dalam bungkusan keripik. Petugas pun mengambil tindakan tegas dengan mengamankan barang bukti tersebut.
"Anggota mencurigai sebuah paket yang dibawa oleh ibu tersebut. Setelah diperiksa, benar ditemukan handphone yang disembunyikan di dalam paket bawaan," jelasnya.
Junaidi menegaskan Lapas Kelas IIA Padang berkomitmen dalam mencegah peredaran barang terlarang di dalam lapas.
"Kami memiliki komitmen kuat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di dalam Lapas Padang. Segala bentuk upaya penyelundupan akan kami tindak tegas sesuai dengan aturan yang berlaku," tegasnya.
Kontributor: Saptra S
Berita Terkait
-
Cara Perusahaan BUMN Dongkrak Ekonomi Warga Binaan
-
Tindak Lanjut Keinginan Prabowo Beri Amnesti ke Warga Binaan, Menteri Hukum Paparkan Ini di Istana
-
Kemensos dan Kemen Imipas Jalin Kerjasama Rehabilitasi Sosial Warga Binaan
-
Bongkar Praktik Licik Lapas Tanjung Raja, Robby Minta Tolong Presiden Prabowo
-
13 BUMN Keroyokan Tingkatkan Kualitas Hidup Para Warga Binaan
Terpopuler
- Blak-blakan Sindir Gibran Malas Membaca, Inayah Wahid: Kenapa Bapak Gak Menjadikan Aku Wapres?
- Usai Ramai Pagar Laut, PIK 2 Bagi-bagi Sembako ke Warga, AGRA: Upaya Pembungkaman
- Kekayaan Agus Andrianto di LHKPN, Menteri yang Berani Copot Semua Pejabat Imigrasi Soetta usai Kasus Pungli WNA China
- Siapa Luke Xavier Keet? Pemain Keturunan Sudah Salaman dengan Erick Thohir, Masuk Skema Patrick Kluivert?
- Nama Harvey Moeis Terseret Usai KPK Umumkan Harta Kekayaan Raffi Ahmad
Pilihan
-
Ada Indikasi Kuat Aguan Ingin Kuasai Laut Tangerang Lewat Pagar Laut
-
PSSI Tolak Bahas Pemecatan Shin Tae-yong Dihadapan Komisi X DPR: Soal STY Maaf...
-
Juventus Bawa Kabar Buruk untuk Jay Idzes
-
Dirujak Warganet, Politisi PAN ke Tim Geypens: Hafal Pancasila Nggak?
-
DPR Heran Tak Ada Target Lolos Piala Dunia 2026 dalam Paparan Kemenpora dan PSSI: Sudah Menyerah?
Terkini
-
Meletus 15 Kali Sejak Awal 2025, Status Gunung Marapi Masih Waspada?
-
Kronologi Kantor Satpol PP Padang Diserbu PKL, Ricuh Aksi Lempar Batu hingga Polisi Lepaskan Tembakkan!
-
Seorang Wanita Ketahuan Sembunyikan Barang Terlarang di Pakaian Dalam Saat Kunjungi Lapas Padang
-
Ricuh! Penertiban PKL Jalan Permindo Padang Berujung Bentrok, 5 Pedagang dan 3 Satpol PP Luka-luka
-
Bulog Telah Serap 50 Ton Beras Petani Selama Januari 2025