SuaraSumbar.id - Truk bermuatan kayu mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Lintas Bukittinggi-Pasaman, tepatnya di kawasan Nagari Nan Limo, Kecamatan Palupuah, Kabupaten Agam, pada Sabtu (18/1/2025) dini hari.
Insiden ini terjadi sekitar pukul 03.50 WIB dan mengakibatkan sopir truk mengalami patah tulang kaki.
Kasat Lantas Polresta Bukittinggi, AKP M. Irsyad Fathurrahman, membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan bahwa kecelakaan disebabkan oleh sopir yang mengantuk sehingga kehilangan kendali atas kendaraannya.
Menurut Irsyad, truk berwarna oranye tersebut sedang dalam perjalanan dari Bukittinggi menuju Pasaman. Sesampainya di lokasi kejadian, sopir mengalami kondisi micro sleep yang membuat truk terjun ke sungai kecil di tepi jalan.
Baca Juga: Bandar Narkoba dan Senjata Laras Panjang Dibekuk di Bukittinggi, Dapat Barang dari Malaysia
"Tepat di sekitar jembatan, sopir kehilangan kendali karena mengantuk. Akibatnya, truk jatuh ke sungai. Muatan kayu yang dibawa truk berserakan di sekitar lokasi," jelas Irsyad.
Truk tersebut berisi dua orang, yaitu sopir dan seorang penumpang. Sopir mengalami patah tulang kaki kanan dan telah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Sementara itu, penumpang tidak mengalami luka.
AKP M. Irsyad Fathurrahman mengingatkan para pengendara untuk selalu mengutamakan keselamatan di jalan raya, terutama saat merasa lelah atau mengantuk.
"Kami imbau para pengendara untuk beristirahat jika merasa lelah agar kejadian serupa tidak terulang," katanya.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Truk Tabrak Pembatas Fly Over Aur Kuning Bukittinggi, Sopir Diduga Mengantuk
Berita Terkait
-
Kemenhub Sebut Truk Aqua Galon Layak Jalan, Tapi Kok Rem Blong?
-
Bukan Rem Blong, Kecelakaan Truk Tabrak 8 Kendaraan Tewaskan 2 Orang di Slipi karena Sopir Ngantuk
-
6 Orang Jadi Korban Truk Ugal-ugalan di Tangerang, 16 Kendaraan Ringsek
-
Hantam Mobil dan Pemotor, Truk di Jakarta Utara Terguling usai Hajar Separator
-
Kronologi Truk Pengangkut Kerikil Seruduk Satu Keluarga Di Sukabumi, 1 Tewas Dan 2 Kritis
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!