SuaraSumbar.id - Kecelakaan antara dua truk terjadi di Jalan Raya Padang-Solok, tepatnya sebelum Panorama I, Sitinjau Lauik, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, pada Rabu (13/11) sore.
Kejadian tersebut melibatkan truk dengan nomor polisi BA 9247 QU dan truk BA 9263 BC yang sedang terparkir.
Kanit Laka Lantas Polresta Padang, Iptu Zulkifli, menjelaskan bahwa kecelakaan berawal ketika truk oranye yang dikemudikan oleh seorang sopir dari arah Solok menuju Padang tiba-tiba hilang kendali.
Truk tersebut kemudian menghantam truk lain yang sedang terparkir di bahu jalan sebelah kanan.
Baca Juga: Aksi Nekat! Buruh Bangunan Gasak Tas Perawat di Loker RS Padang
“Sementara itu, sang sopir melarikan diri setelah peristiwa itu terjadi,” ungkap Iptu Zulkifli pada Kamis (14/11/2024).
Akibat dari kecelakaan ini, dua orang mengalami luka-luka ringan. Meski demikian, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Pihak kepolisian telah mengamankan lokasi dan berencana segera mengevakuasi kedua truk yang mengalami kerusakan parah pada bagian depan.
Dalam video yang beredar, terlihat kedua truk tersebut beradu kambing dengan kondisi satu truk bahkan rebah kuda di jalan.
Bagian depan kedua truk tampak ringsek akibat benturan. Pihak kepolisian akan melanjutkan penyelidikan lebih lanjut dan berupaya menemukan sopir yang melarikan diri setelah insiden tersebut.
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Kelok Panorama I Padang, Libatkan Dua Truk
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
6 Orang Jadi Korban Truk Ugal-ugalan di Tangerang, 16 Kendaraan Ringsek
-
Diciduk di Kota Padang, Begini Kronologi Penangkapan Pelaku Penyebar Video Syur Mirip Anak David Bayu
-
Download MOD Bussid MAP Sitinjau Lauik, Ini Link Unduh dan Cara Pasang Jalur Ekstrem Daerah Padang
-
Hantam Mobil dan Pemotor, Truk di Jakarta Utara Terguling usai Hajar Separator
-
Detik-detik Truk Gagal Nanjak di Sitinjau Lauik, Seret Mobil hingga Ringsek
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Brimob Polda Sumbar Terjunkan Pasukan Jaga Kamtibmas Pilkada 2024
-
Dramatis! Harimau Sumatera Dehidrasi Terperangkap Jerat di Solok, Begini Kondisinya
-
Teror Warga, Harimau Sumatera Masuk Perangkap di Solok
-
Pengiriman Pupuk Bersubsidi Ilegal dari Sumbar Digagalkan Polres Mukomuko
-
Durasi Debat Pilgub Sumbar 2024 Dinilai Terlalu Panjang, Program Kerja Tidak Mendalam!