SuaraSumbar.id - Sesosok mayat wanita ditemukan di parit depan Markas Polsek IV Jurai, Nagari Salido, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), Senin (30/12/2024) pagi. Penemuan ini sempat menghebohkan masyarakat sekitar.
Kapolsek IV Jurai, Iptu Edy Roszal mengatakan,penemuan tersebut terjadi sekitar pukul 08.05 WIB saat personel Polsek bersiap mengikuti apel.
Kanit Intelkam Polsek IV Jurai, Aiptu Yusril, yang pertama kali melihat benda mencurigakan di parit. Awalnya, Yusril mengira itu hanya tumpukan kain. Setelah memberi tahu Bripka Syafril, keduanya memeriksa lebih dekat dan mendapati sosok mayat wanita dalam posisi miring ke kanan.
“Kami segera memanggil tenaga medis dari Puskesmas Salido dan menyiapkan ambulans untuk mengevakuasi mayat tersebut,” kata Iptu Edy.
Setelah diperiksa di Puskesmas Salido, wanita tersebut dinyatakan sudah meninggal sekitar 30 menit sebelum ditemukan. Identitasnya diketahui sebagai Rita Nofesti (55), seorang ibu rumah tangga warga Kampuang Luar, Nagari Salido, IV Jurai, dekat SMAN 1 Salido.
Polisi memastikan bahwa mayat wanita di parit tersebut bukan korban tindak kekerasan atau pembunuhan. Berdasarkan keterangan saksi dan hasil pemeriksaan medis, Rita diduga mengalami pusing mendadak saat berjalan kaki hingga terjatuh ke parit.
“Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuhnya. Korban murni meninggal akibat insiden kesehatan,” jelas Edy.
Setelah kematian Rita dikonfirmasi, pihak keluarga menerima kejadian ini sebagai musibah dan menyatakan tidak akan menuntut pihak mana pun. Pernyataan tersebut dituangkan dalam surat pernyataan resmi yang disampaikan kepada pihak Polsek IV Jurai.
“Setelah proses selesai, jenazah korban langsung dibawa keluarga ke rumah duka untuk dimakamkan,” tutup Edy. (Antara)
Berita Terkait
-
Usai Jurnalis Tewas di Hotel, Kini Mayat Wanita Bercelana Doraemon Ngambang di Kali Cengkareng
-
Detik-detik Temuan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Muara Baru Jakut, Berawal dari Kantong Besar Mengambang
-
Neng Laras Tewas Secara Tragis di Saluran Got, Mayatnya Tertindih Motor
-
Heboh Wanita Bercincin Emas Tewas Mengambang di Kali Sentiong Jubile Jakut, Begini Ciri-cirinya!
-
Terpergok Mesum di Masjid, Pria Sesama Jenis Ini Langsung Digelandang Warga ke Kantor Polisi
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
Terkini
-
BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Rebut Rezeki Gratis Menjelang Siang, Klik Link Saldo DANA Kaget Selasa 15 April 2025!
-
Rezeki Instan di Ujung Jari, Ini Cara Klaim Link DANA Kaget 15 April 2025!
-
Hery Gunardi Terpilih Menjadi Ketua Umum PERBANAS 5 Tahun Kedepan
-
Wacana Pembatasan Jam Hiburan Malam di Sumbar, Ini Alasannya