SuaraSumbar.id - Seekor harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae) yang sebelumnya terjerat dalam kandang jebak di daerah Mudiak Aia, Nagari Batang Barus, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Provinsi Sumatera Barat, tiba di Taman Margasatwa Satwa dan Budaya Kinantan (TMSBK) Kota Bukittinggi pada Kamis (14/11/2024) malam.
Harimau tersebut tiba di TMSBK sekitar pukul 20.10 WIB setelah diangkut dengan mobil milik Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat. Saat tiba, harimau berada di dalam kandang besi khusus untuk memastikan keamanan selama perjalanan.
Proses pemindahan harimau ke kandang utama di TMSBK dilakukan dengan penuh kehati-hatian. Puluhan petugas dari TMSBK dan BKSDA bekerja sama dalam pemindahan ini. Sebelum dipindahkan, harimau terlebih dahulu dibius oleh dokter hewan untuk menghindari risiko pada petugas dan harimau itu sendiri.
"Harimau ini sementara akan diobservasi terlebih dahulu dalam kandang observasi sebelum kami mengambil tindakan lanjutan," ujar Phaslan, salah seorang petugas TMSBK.
Harimau tersebut sebelumnya dilaporkan masuk perangkap besi yang dipasang BKSDA Sumatera Barat setelah adanya laporan konflik antara harimau dan warga setempat di Kabupaten Solok.
Kapolres Solok, AKBP Muari, membenarkan adanya insiden konflik harimau di daerah tersebut dan memastikan bahwa harimau telah tertangkap dengan aman.
Dengan tiba dan diamankannya harimau sumatera ini, BKSDA dan TMSBK berharap dapat mengobservasi perilaku dan kesehatannya secara menyeluruh.
Observasi ini akan membantu menentukan langkah selanjutnya, apakah harimau akan dilepasliarkan kembali atau dipindahkan ke lokasi lain yang lebih aman untuk mengurangi potensi konflik dengan warga.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Sindikat Curanmor L300 Lintas Provinsi Beraksi di Sumbar, Ini Modusnya
Berita Terkait
-
Dramatis! Harimau Sumatera Dehidrasi Terperangkap Jerat di Solok, Begini Kondisinya
-
Teror Warga, Harimau Sumatera Masuk Perangkap di Solok
-
Konflik Harimau dan Manusia di Sumbar: Harimau Sumatera Tertangkap Perangkap, Evakuasi ke Dharmasraya
-
Dramatis! Harimau Sumatera Terjebak di Solok, Evakuasi Tunggu Dokter Hewan
-
Harimau Sumatera Pemangsa Anjing Warga Tertangkap di Solok
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
Terkini
-
CEK FAKTA: AS Larang Sertifikasi Halal di Indonesia, Benarkah?
-
4 Cara Sehatkan Bibir Walau Rutin Pakai Lipstik Matte, Perempuan Harus Tahu!
-
5 Lipstik Anak Muda Terbaru, Multifungsi dan Bikin Tampilan Segar
-
9 Lipstik Matte untuk Semua Warna Kulit, Teruji Tahan Lama
-
CEK FAKTA: Purbaya Naikkan Gaji Pensiunan 12 Persen dan Cair 30 Januari 2026, Benarkah?