SuaraSumbar.id - Tiga pasangan tanpa surat nikah yang berada di penginapan, serta seorang pekerja seks komersial (PSK) di sebuah kafe di Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), terjaring razia Satpol PP Damkar Agam pada Minggu (20/10/2024) dini hari.
Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Satpol PP Damkar Agam, Yul Amar mengatakan, tiga pasangan tersebut terdiri dari R (26) dan F (26) warga Agam, N (28) dan W (28) warga Pasaman Barat, serta W (28) dan T (15) yang masih di bawah umur, warga Padang Pariaman.
Selain itu, NA (15) dan IIP (17) warga Pariaman juga turut terjaring dalam razia tersebut.
"Pasangan-pasangan ini ditemukan di penginapan tanpa surat nikah, sementara satu orang lainnya sedang melayani tamu di sebuah kafe," ungkap Yul Amar, dikutip dari Antara, Senin (21/10/2024).
Semua yang terjaring dibawa ke Mako Satpol PP Damkar Agam untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut oleh Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS).
Razia pekat ini juga mengungkapkan bahwa satu dari mereka merupakan pekerja seks komersial yang sebelumnya sudah pernah dijaring dalam operasi serupa.
Kasus tersebut kini sedang berkoordinasi dengan Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Agam, dan dinas terkait di Padang Pariaman untuk penanganan lebih lanjut.
"Operasi pekat ini rutin kami lakukan di penginapan dan kafe yang kami identifikasi sering menjadi lokasi penyakit masyarakat, seperti minuman keras dan orgen tunggal," kata Yul Amar.
Dia menambahkan, razia ini bertujuan untuk menjaga ketertiban umum dan ketentraman masyarakat sesuai Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2020.
Berita Terkait
-
Deretan Kontroversi Andre Rosiade: Mulai dari 'Jebak' PSK hingga Kasih Lisensi Rumah Makan Padang
-
Tempat Esek-esek Berkedok Spa di Bali Digerebek Polisi, Manajer hingga Resepsionis Ditangkap
-
3 Kontroversi Andre Rosiade: Dulu Grebek PSK, Kini Geger Skandal Azizah Salsha
-
Heboh Azizah Salsha Selingkuh, Video Joget Gemoy Prabowo di Akun IG Andre Rosiade Diserbu Netizen: Pak Anaknya Gerebek!
-
Dijebak jadi PSK, Begini Modus Batman dkk Raup Cuan dari Hasil Kirim Puluhan Wanita Indonesia ke Australia
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
73 Persen Perlintasan Kereta Api di Sumbar Ilegal, 20 Ditutup Sepanjang 2024
-
Bukittinggi Dihujani Abu Vulknaik Erupsi Gunung Marapi
-
Simulasi Tsunami di Padang: Lari dari Pantai, Menuju Bypass
-
Asyik Rekap Togel di Bengkel, Pria di Padang Diciduk Tim Klewang Polresta Padang
-
Rumah Dinas Guru SDN 18 Sijunjung Hangus Terbakar, Diduga Korsleting