SuaraSumbar.id - Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, telah dipastikan akan kembali bertarung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Erman Safar saat ini tengah menggalang dukungan dari berbagai partai politik untuk memperkuat pencalonannya.
Sekretaris DPC Gerindra Bukittinggi, Reki Afrino, mengungkapkan bahwa sejumlah partai telah memberikan dukungan resmi kepada Erman Safar.
"Iya, sudah ada beberapa partai yang memberikan dukungan dan Surat Keputusan (SK) terkait pencalonan kembali Pak Erman Safar di Pilkada 2024 ini," kata Reki pada Kamis (15/8/2024).
Baca Juga: KPU Padang: Visi dan Misi Calon Kepala Daerah Harus Selaras dengan RPJPD Kota Padang!
Tiga partai yang telah memberikan rekomendasi dan SK untuk mendukung pencalonan Erman Safar adalah Partai Nasdem, Partai Golkar, dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Meskipun demikian, Reki menyebutkan bahwa pihaknya masih terus melakukan pembicaraan dengan partai-partai lain untuk memperluas dukungan.
Sementara itu, DPC Gerindra Bukittinggi belum dapat mengungkapkan siapa yang akan menjadi pasangan calon wakil Erman Safar.
"Untuk wakil belum bisa kita sampaikan saat ini, nanti jika sudah saatnya maka akan kita deklarasikan," pungkas Reki.
Dengan dukungan politik yang terus bertambah, Erman Safar siap kembali maju di Pilkada Bukittinggi 2024 dan melanjutkan kiprahnya dalam memimpin kota tersebut.
Baca Juga: Ketua DPRD Bukittinggi Belum Tanggapi Video Viral Diduga Anggota DPRD Bercarut di TikTok
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Kompak Guyon Seksis Janda, Rocky Gerung Sentil RK-Suswono: Lecehkan Perempuan Bentuk Kedunguan Tertinggi Berpolitik
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
-
Dapat Endorse Anies, Bang Doel Pede Menang Satu Putaran Pilkada Jakarta
-
Komunitas Teater GPS Rembang Kawal Kecurangan di Pilkada Serentak 2024
-
Sadar Politik, Perkumpulan Remaja Masjid Blora Sepakat Kawal Kecurangan Pilkada Jateng 2024
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang