SuaraSumbar.id - Erismiarti, anggota DPRD Kota Padang periode 2024-2029, menjadi satu-satunya wakil dari Partai Ummat di legislatif kota.
Terpilih melalui perolehan 3.357 suara dari Daerah Pemilihan (Dapil) V yang mencakup Kecamatan Padang Selatan dan Padang Timur, Erismiarti berkomitmen untuk membawa perubahan positif di parlemen.
Perempuan berusia 46 tahun ini merupakan alumni SMU 6 Padang tahun 1994-1997 dan memiliki latar belakang kuat di dunia usaha.
Sebelum terjun ke politik, Erismiarti sempat menjadi Manager PT. Sri Jonya Agro dari tahun 2006 hingga 2011, dan kemudian menjabat sebagai Direktur CV. Savira Piaman selama 2011-2023.
Ia juga aktif dalam organisasi, pernah menjabat sebagai Bendahara Asosiasi Rekanan Konstruksi Indonesia (ARKI) pada periode 2019-2023.
Selain itu, Erismiarti juga memiliki pengalaman di bidang ekspor rempah-rempah dan saat ini terjun sebagai developer perumahan.
"Sempat juga usaha eksportir rempah-rempah dan sekarang developer rumah," katanya.
Keputusannya untuk terjun ke dunia politik mendapat dukungan penuh dari keluarganya, terutama sang suami, Ilham Maulana, yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Padang periode 2019-2024.
"Pastinya dukungan 100 persen dari suami juga," ujar Erismiarti.
Baca Juga: Perempuan di DPRD Kota Padang Periode 2024-2029 Sedikit, Hanya 4 Anggota
Sebagai satu-satunya anggota legislatif dari Partai Ummat, Erismiarti berharap partainya bisa semakin besar di masa depan.
"Mudah-mudahan Partai Ummat semakin besar, tidak hanya di kabupaten kota, tetapi juga di provinsi, bahkan DPR RI. Mohon doa dan restunya untuk 2029," tambahnya.
Erismiarti berkomitmen untuk bekerja keras mewakili suara rakyat di legislatif Kota Padang dan berharap dapat membawa kontribusi nyata bagi pembangunan kota.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Perempuan di DPRD Kota Padang Periode 2024-2029 Sedikit, Hanya 4 Anggota
-
Resmi Dilantik, Ini Daftar 45 Anggota DPRD Kota Padang Periode 2024-2029
-
PDI Perjuangan Deklarasikan Koalisi Bersama PPP, PKB, dan Ummat untuk Pilkada Padang
-
Kasus Dugaan Penipuan Seret Nama Oknum Anggota DPRD Padang, Segera Dipanggil Polisi
-
Optimis Rebut Hati Warga Minang, Partai Ummat Sumbar Target Setiap Dapil Raih Satu Kursi
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Kapan BLT Kesra Rp 900 Ribu November 2025 Cair? Begini Cara Cek Penerimanya
-
Ratusan Ribu Warga Padang Ikut Simulasi Tsunami Megathrust Mentawai, Waktu Evakuasi Hanya 20 Menit!
-
BRI Hadirkan Lagi Pengusaha Muda BRILiaN 2025, Tahun Ini Jangkau 8 Wilayah Indonesia
-
CEK FAKTA: Luhut Ancam Tembak Mati Rakyat Indonesia, Benarkah?
-
Benarkah Purbaya Kembalikan Harga Bensin Seperti Era Soeharto? Begini Faktanya