SuaraSumbar.id - Partai Ummat konsisten memperjuangan nilai-nilai dan prinsip berlandaskan agama Islam dan kepentingan Bangsa. Hal ini diyakini sejalan dengan semangat masyarakat Sumatera Barat (Sumbar) yang terus konsisten memperjuang nilai kebenaran itu sendiri.
"Masyarakat Sumbar konsisten dengan perjuangannya. Perjuangan yang tujuannya tidak hanya untuk menang, tetapi bagaimana mempertahankan nilai dan prinsip yang diyakini itu tetap eksis. Ini sama dengan semangat Partai Ummat," kata Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Ummat Sumbar, Taslim Chaniago, Senin (30/1/2023).
Memang, kata Taslim, dalam beberapa kali pelaksanaan Pemilu, pilihan masyarakat untuk pemilihan Presiden tidak menang. Namun, hal itu tidak mengubah cara berpolitik masyarakat menjadi oportunis atau pragmatis.
"Sikap ini harus terus dipertahankan. Partai Ummat akan berjalan dengan rel yang sama," katanya.
Baca Juga: Partai Ummat Amien Rais Diverifikasi Ulang KPU, Dukungan Capres Anies Baswedan Makin Kuat?
Kesamaan itulah yang membuat Taslim optimis Partai Ummat akan mendapat tempat di hati masyarakat Sumbar. Selain itu, Partai Ummat juga menawarkan perbaikan negara berdemokrasi yang saat ini menurutnya telah dibonsai.
"Kita tidak muluk-muluk karena baru pertama ikut dalam pesta demokrasi ini. Target kita satu kursi untuk masing-masing daerah pemilihan baik provinsi maupun kabupaten/kota," kata mantan Anggota DPR RI itu.
Ia menyebut target itu cukup realistis karena semangat Partai Ummat sama dengan semangat masyarakat Sumbar yang konsisten untuk memperjuangkan nilai dan prinsip yang diyakini, meskipun harus memposisikan diri sebagai oposisi.
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi menetapkan Partai Ummat sebagai salah satu partai politik peserta Pemilu 2024. Kepastian itu setelah Partai Ummat mengikuti proses verifikasi ulang di Sulawesi Utara dan Nusa Tenggara Timur (NTT).
Komisioner KPU Idham Holik mengatakan Partai Ummat memenuhi syarat di NTT di 19 kabupaten/kota dari syarat minimal 17 wilayah. Sementara di Sulawesi Utara, Partai Ummat memenuhi syarat di 11 kabupaten/kota dari syarat minimal 11 wilayah. Partai besutan Amin Rais itu menggunakan nomor urut 24.
Berita Terkait
-
Iwan Fals Tegas Pilih Ini di Pilpres 2024, Beda Pilihan dengan Ahmad Dhani dan Band Slank
-
Amien Rais Beri Pesan Menohok ke Jokowi: Pemilu 2024 Jangan sampai Ditunda atau Diundur
-
Tak Lolos Pemilu, Partai Ummat Ajukan Gugatan ke Bawaslu: Untuk Buktikan Kedzaliman
-
Sebut Ada Konspirasi Singkirkan Partai Ummat di Pemilu, PDIP Balas Tudingan Amien Rais: Tak Ada Permainan Rezim!
-
Partai Ummat Tak Lolos Pemilu, Amien Rais Gaet Denny Indrayana Untuk Gugat KPU
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kejar-kejaran dengan Polisi, Kurir Ganja 26 Kg Diringkus di Pasaman Barat, 1 Pelaku Residivis!
-
Daftar 7 Kapolres Baru di Polda Sumbar, Lengkap dengan 10 PJU Baru!
-
Kronologi Anggota Satpol PP Padang Tewas Ditabrak Mobil di Pariaman
-
Kamera Galaxy S25 Ultra-Galaxy AI Terbaru Hasilkan Foto Arsitektur Epik
-
Nikmati Fasilitas Pembayaran Digital Eksklusif di Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025: Momen Spesial Ramadan