Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Kamis, 15 Agustus 2024 | 13:56 WIB
Gedung DPRD Kabupaten Dharmasyara. [Dok.Antara]

SuaraSumbar.id - Sebanyak 30 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Dharmasraya periode 2024-2029 resmi dilantik dalam rapat paripurna DPRD, Rabu (14/8).

Pengucapan sumpah dan janji dipandu oleh Ketua Pengadilan Negeri Dharmasraya, Diana Dewiyani, menandai dimulainya tugas mereka untuk lima tahun ke depan.

Pada Pemilihan Legislatif (Pileg) yang digelar 14 Februari 2024 lalu, PDIP Dharmasraya berhasil keluar sebagai pemenang dengan mengantarkan enam kader terbaiknya ke kursi DPRD.

Di antara mereka yang terpilih adalah Ade Perdana Putra (Dapil 1), Wigiono (Dapil 2), Sutan Riki Alkhalik (Dapil 2), Adidas Idaik (Dapil 3), M Abyan (Dapil 4), dan Jemi Hendra (Dapil 4). Uniknya, tak ada satu pun petahana PDIP yang bertahan dalam periode ini, semua anggota terpilih merupakan wajah baru yang berhasil menumbangkan petahana di dapil masing-masing.

Baca Juga: Dharmasraya Segera Aktifkan Layanan Darurat 112 untuk Respons Cepat Gawat Darurat

Selain PDIP, Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN) juga menunjukkan kekuatan dengan masing-masing meraih lima kursi.

Dari Golkar, dua petahana, Sasmi Erli (Dapil 1) dan Amrizal (Dapil 3), berhasil mempertahankan posisi mereka.

Sedangkan PAN sukses meningkatkan raihan kursinya dari empat menjadi lima, dengan kader-kader seperti Ade Sudarman (Dapil 1) dan Raden Awaludin (Dapil 4) kembali melenggang ke DPRD.

Partai Gerindra juga mengalami peningkatan signifikan, dari awalnya hanya tiga kursi menjadi empat. Ketua DPC Gerindra Dharmasraya, Rosandi Sanjaya Putra, yang merupakan petahana, kembali terpilih untuk Dapil 3.

PKB mencatatkan kemajuan pesat dengan meraih empat kursi, dibandingkan sebelumnya yang hanya satu kursi. Anggota terpilih dari PKB antara lain Heri Saputra (Dapil 1) dan Sugiono (Dapil 2).

Baca Juga: 6 Pelaku Judi Online Ditangkap Polres Dharmasraya

Sementara itu, Partai Demokrat, Hanura, PKS, Nasdem, dan PPP masing-masing meraih satu hingga dua kursi.

Hanura dan PPP berhasil mempertahankan kehadiran mereka di DPRD dengan satu kursi masing-masing, sedangkan PKS mengalami penurunan dari dua kursi menjadi satu. Nasdem juga mengalami kemunduran dari tiga kursi menjadi satu kursi di Dapil 2.

Dalam komposisi anggota DPRD Dharmasraya periode 2024-2029 ini, hanya enam petahana yang berhasil mempertahankan posisinya, menunjukkan dominasi besar para pendatang baru di tubuh legislatif Dharmasraya.

Kontributor : Rizky Islam

Load More