SuaraSumbar.id - Partai Demokrat resmi mendukung pasangan Mahyeldi Ansharullah-Vasco Ruseimy sebagai bakal calon gubernur-wakil gubernur pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Barat (Sumbar) yang akan berlangsung 27 November 2024.
Surat rekomendasi dukungan itu diberikan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kepada pasangan Mahyeldi Ansharullah-Vasco Ruseimy di DPP Demokrat, Jakarta, Kamis (8/8/2024).
"Setelah melalui berbagai pertimbangan, Partai demokrat memutuskan untuk memberikan dukungan kepada pasangan Mahyeldi Ansharullah - Vasco Ruseimy untuk Pilgub Sumbar 2024," kata AHY.
Menurut AHY, sosok Mahyeldi sebagai pemimpin, sudah tidak perlu diragukan lagi. Ia menilai, selama memimpin Sumbar dalam 5 tahun terakhir, banyak prestasi dan capaian yang telah berhasil ditorehkan Mahyeldi.
"Berbagai prestasi dan pencapaian berhasil diraihnya, meski pun Sumatera Barat tengah menghadapi tantangan yang luar biasa. Bencana silih berganti, anggaran yang terbatas, tetapi Mahyeldi tetap mampu melaluinya dengan baik," jelas Ketum Demokrat.
Atas dasar itu, AHY meyakini pasangan Mahyeldi-Vasco akan bisa memenangkan kontestasi Pilkada Sumbar 2024. Sebab pasangan ini dinilainya memiliki kombinasi yang saling melengkapi, Mahyeldi punya pengalaman, sementara vasco memiliki semangat muda yang pantang menyerah.
"Semangatnya adalah gerak cepat membangun Sumatra Barat. Jadi, kita tunggu geraknya, tetapi kami tidak hanya menunggu karena kami (Demokrat, red) ingin bersama-sama melakukan percepatan itu untuk kesejahteraan masyarakat," tutup AHY.
Sementara itu, menyikapi dukungan yang diberikan Partai Demokrat kepada dirinya dan Vasco, Mahyeldi mengatakan itu akan menambah semangat dan kepercayaan dirinya bersama Vasco untuk memenangi kontestasi Pilgub Sumbar.
Tidak hanya itu, dukungan tersebut menurutnya juga akan memberikan kekuatan bagi pasangannya untuk membangun Sumbar kedepan. Sebab, Partai Demokrat merupakan salah satu partai besar dengan raihan 281.206 suara atau 8 kursi untuk DPRD Sumbar.
"Diserahkannya SK rekomendasi dari Partai Demokrat, yang jelas tentu itu akan menambah kekuatan kami, percaya diri kami dan optimisme kami untuk bisa memenangkan kontestasi," ungkap Mahyeldi, Bacagub incumben dalam Pilgub Sumbar 2024 ini.
Menurutnya, untuk mengikuti Pilgub Sumbar 2024, sebelumnya dirinya bersama Vasco juga telah menerima rekomendasi dukungan dari 2 partai , yakni Gerindra dan PKS. Dari dukungan tersebut, sudah ada 20 kursi yang dikantonginya.
Dengan adanya dukungan dari Demokrat ini, maka total dukungannya menjadi 28 kursi DPRD Sumbar. Sementara, batas minimal persyaratan untuk bisa mendaftar adalah 13 kursi DPRD Sumbar.
"Alhamdulillah, dengan terbitnya rekomendasi Demokrat. Untuk persyaratan pendaftaran kita sudah surplus, kita punya 28 dari 13 kursi syarat minimal," ungkap Mahyeldi yang juga merupakan Ketua DPW PKS Sumbar.
Mahyeldi mengaku, kendati telah mengantongi 28 kursi dukungan, pihaknya akan terus menjalin komunikasi dengan partai lainnya. Semoga nantinya ada yang tertarik, ikut memberikan dukungan dan bergerak bersama.
"Kita memiliki tagline bergerak cepat untuk membangun Sumbar. Oleh karena itu, untuk mewujudkannya perlu kebersamaan," jelas Mahyeldi.
Tag
Berita Terkait
-
Puncak Musim Hujan Masih Berlangsung, Gubernur Sumbar Imbau Warga Waspadai Bencana Susulan
-
Ketua KPU: Dunia Sampai Akhirat Tak Akan Ada Lagi, Pemilu Serentak Hanya di Indonesia!
-
Partisipasi Publik di Pilkada 2024 Naik Kelas: 4 Provinsi Raih Predikat Fully Participatory
-
Kemendagri Beberkan 'Penyakit Kronis' Demokrasi: Politik Uang Merajalela Akibat Banyak Warga Miskin!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pascabanjir Aceh Tamiang: Santri Darul Mukhlisin Siap Kembali ke Sekolah Berkat Kementerian PU
-
Jalan Nasional Aceh Tamiang Dikebut Pulih, Tim Kementerian PU Kerja Lembur Siang-Malam
-
Jalan Nasional MedanAceh Tamiang Kembali Pulih, Aktivitas Warga Mulai Bangkit Usai Banjir Bandang
-
Jembatan Krueng Tamiang Akhirnya Dibuka, Arus Lalu Lintas Aceh Tamiang Kembali Bergerak Lancar
-
Jalur Vital MedanAceh Tamiang Akhirnya Normal Lagi, Warga Bahagia: Kami Bisa Jualan Lagi!