SuaraSumbar.id - Pemungutan suara ulang (PSU) calon DPD RI di Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar), dijadwalkan pada 13 Juli 2024. KPU Pasaman Barat telah mengusulkan anggaran sebesar Rp 26,3 miliar untuk PSU tersebut. Namun, jumlah yang disetujui masih menunggu keputusan.
"Kita telah sampaikan usulan itu ke KPU RI . Berapa disetujui belum kita ketahui dan masih kita tunggu," kata Ketua KPU Pasaman Barat Alfi Syahrin, melansir Antara, Sabtu (22/6/2024).
Menurut Alfi, anggaran itu akan digunakan untuk kebutuhan logistik, operasional, honor petugas mulai PPK, PPS dan kebutuhan lainnya.
"Sedangkan penganggaran pengamanan itu pihak Polres Pasaman Barat yang mengusulkan," ujarnya.
Untuk jumlah tempat pemungutan suara (TPS) masih memakai jumlah pada Pemilu pada 14 Februari 2024, yakni sebanyak 1.286.
"Kita siap melaksanakan pemungutan suara ulang calon DPD. Koordinasi dengan pemerintah daerah dan pihak kepolisian telah kita lakukan," ucapnya.
Pihak kepolisian telah diadakan rapat koordinasi untuk bantuan pengamanan, mulai pendistribusian logistik sampai hari pelaksanaan nanti.
Kemudian, berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat, juga telah dimintakan agar kembali disiapkan pengamanan dari Satlinmas seperti pemilu yang lalu.
"Terkait dengan logistik, saat ini kita masih menunggu dari KPU RI. Namun untuk kotak suara dan bilik suara sedang dalam penghitungan dan pengecekan oleh anggota kita di KPU Pasaman Barat, " ungkapnya.
Ia menegaskan kesiapan pihaknya bersama badan adhoc untuk menyukseskan pemungutan suara ulang DPD RI nantinya.
Berita Terkait
-
Plintat-plintut, Jaksa KPK Cecar Sekretaris Wahyu soal Pertemuan Hasto PDIP di KPU: Mana yang Benar?
-
Eks KPU Wahyu Setiawan Bongkar Sumber Duit Suap: 'Saya Dengar dari Obrolan Rokok'
-
Komisioner Turun Langsung ke TPS, KPU RI Klaim PSU di 8 Daerah Sukses
-
Bawaslu Awasi Ketat 8 Daerah PSU: Terindikasi Pelanggaran, Serang hingga Banjarbaru Jadi Sorotan
-
Istri Mendes Yandri Susanto Menang Quick Count Indikator 76,9 Persen
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik Mulai Awal Mei 2025? Ini Penjelasan Andre Rosiade
-
Link DANA Kaget 28 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Saldo Gratis Menantimu!
-
Identitas Kerangka Manusia di Belakang Kantor DPRD Kota Solok Terungkap, Ini Fakta Lengkapnya
-
Malayapura Heritage Film Festival 2025, Mengenalkan Cagar Budaya Sumbar ke Dunia Lewat Kompetisi!
-
2 Kali Erupsi Gunung Marapi dalam Sehari, Warga Diminta Waspadai Banjir Lahar!