SuaraSumbar.id - Dinas Pertanian Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) targetkan pemeriksaan 3.000 ekor hewan kurban rampung pada H-1 atau sebelum pelaksanaan Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada 17 Juni 2024.
"Hingga Kamis (13/6/2024), Dinas Pertanian Kota Padang telah memeriksa 2.650 ekor sapi dan kita targetkan selesai sebelum Idul Adha," kata Kepala Dinas Pertanian Kota Padang Yoice Yuliani, Jumat (14/6/2024).
Menurut Yoice, dari 2.650 ekor hewan kurban yang telah diperiksa petugas, 2.100 ternak sudah terpasang pening. Sementara, 550 ekor ternak belum dipasang peneng atau label sehat. Alasannya, belum cukup umur, gigi sapi yang belum lepas, kurang sehat atau sakit.
"Dari pemeriksaan itu ada ternak yang nafsu makannya kurang, bulu ternak yang tidak mengilap sehingga termasuk kategori tidak sehat untuk disembelih," jelas dia.
Pihaknya memastikan dari pemeriksaan ribuan ekor sapi tersebut Dinas Pertanian Kota Padang tidak menemukan ternak yang terindikasi mengidap atau tertular penyakit mulut dan kaki (PMK).
Secara umum terdapat sekitar 60 kandang penampungan ternak di kota tersebut yang akan diperiksa secara bergantian oleh Dinas Pertanian Kota Padang. Masing-masing kandang memiliki kapasitas ternak yang bervariatif.
"Satu kandang itu ada yang berisikan 30, 50, 100 hingga 200 ekor sapi sehingga membutuhkan waktu juga untuk memeriksa kelaikan hewan kurban," ujarnya.
Terakhir, khusus sapi yang didatangkan dari luar Kota Padang, Yoice menegaskan harus menyertakan surat keterangan kesehatan hewan yang diterbitkan oleh dokter hewan.
Sementara itu, salah seorang penjual ternak di Kota Padang, Reinaldo, menyambut baik pemeriksaan hewan ternak yang dilakukan dinas terkait. Dengan kebijakan itu, baik pembeli maupun penjual merasa lebih yakin dan aman ternak tersebut laik untuk disembelih.
"Dengan label yang diberikan Dinas Pertanian ini menandakan sapi yang kami jual layak untuk dikurbankan," ujarnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Rayakan Idul Adha 1445 H, Antam Salurkan 238 Hewan Kurban
-
Tekan Limbah Plastik, Lazismu Hadirkan Kemasan Ramah Lingkungan untuk Wadah Daging Kurban
-
Rayyanza Cemberut Tunggu Hewan Kurban Dipotong, Respon Mbak Lala dan Sus Rini Dipuji Netizen
-
Nyesek Banget! Detik-detik Irfan Hakim Ucap Salam Perpisahan pada Sapi Kurban Condrosimo
-
TelkomGroup Distribusikan Hewan Kurban pada Hari Raya Iduladha 1445 H
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Warga Diimbau Hindari Jalur Rawan Longsor dan Banjir di Pasaman
-
HOAKS! Arema FC Bantah Keras Rumor Depak Choi Bo-kyeong
-
Banjir Landa Dua Kecamatan di Aceh Jaya, Ratusan Warga Mengungsi"
-
3 Desa di Subulussalam Aceh Dilanda Banjir, Rumah Warga Terendam
-
Harimau Sumatera 'Gadih Mudiak Aie' Dievakuasi dari Kandang Jebak, Begini Kondisinya!