SuaraSumbar.id - Longsor yang menerjang kawasan Sitinjau Lauik pada Minggu (12/5/2024) sore makan korban. Peristiwa longsor ini juga mengakibatkan jalan Padang-Solok macet total hingga dini hari Senin (13/5/2024).
Longsor Sitinjau Lauik menelan 8 korban. Dari jumlah tersebut, 7 orang sudah dievakuasi dan seorang masih dicari. Satu dari korban yang telah dievakuasi dinyatakan meninggal dunia.
Kepala BPBD Kota Padang, Hendri Zulviton mengatakan, material longsor menutup badan jalan sepanjang 20 meter dengan lebar 10 meter. Material longsor tebing Sitinjau Lauik ini menimpa tiga unit mobil pengendara yang sedang melintas.
"Dua mobil terseret ke jurang, dan satu unit lainnya selamat," kata Hendri Zulviton dalam keterangan tertulis, Senin (13/5/2024).
Pihaknya bersama SAR gabungan berhasil mengevakuasi 7 korban mobil tersebut. Empat orang dibawa ke RSUP M Djamil Padang dan tiga lainnya ke Semen Padang Hospital (SPH).
"Satu dari 7 yang dievakuasi meninggal dunia. Satu lagi masih dicari," katanya.
Saat ini, petugas gabungan masih melakukan pembersihan material longsor di Sitinjau Lauik. Arus lalu lintas sudah mulai jalan namun masih dalam kondisi macet hingga siang ini.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Tanah Longsor di Tasikmalaya, Tim SAR Cari 2 Warga yang Tertimbun
-
Ini Dia Tirtapod, Robot Penyelamat Karya Mahasiswa di Kota Cilegon
-
Riset Deloitte: Teknologi AI Bisa Cegah Kerugian Bencana Alam hingga Rp 1.134 Triliun
-
Status Awas! Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Erupsi
-
Krisis Iklim Mencuri Masa Depan: Generasi Muda Jadi Korban Utama Bencana Alam
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
Pilihan
-
Bukan Patrick Kluivert, Ini Pelatih yang akan Gembleng Mauro Ziljstra dalam Waktu Dekat
-
Tewas di Usia Muda, Diogo Jota Baru Menikah 2 Minggu Lalu, Tinggalkan 3 Anak
-
Detik-detik Diogo Jota Tewas, Mobil Hilang Kendali Lalu Terbakar Hebat di Jalan
-
Siapa Diogo Jota? Penyerang Liverpool Baru Meninggal Dunia Sore Ini karena Kecelakaan Maut
-
Indonesia Borong Energi AS Senilai Rp251 Triliun Demi Hindari Tarif Tinggi
Terkini
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!
-
Anak Harimau Sumatera Mati di TMSBK Bukittinggi, Diduga Kelainan Genetik
-
3 Hack Foto Bikin Konten FYP dengan Galaxy S25 Edge
-
Daftar 11 Pemain Baru Semen Padang FC untuk Liga 1 2025/2026, Ronaldo Kwateh Ikut Diboyong!
-
5 Link DANA Kaget Terbaru 1 Juli 2025, Buruan Klaim Saldo Gratismu!