SuaraSumbar.id - Satu rumah dan toko grosir di Jalan Ilmu Parak Karambie, Kelurahan Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, hangus terbakar menjadi abu lantaran dilalap si jago merah.
Kebakaran yang terjadi hari Jumat (10/5/2024) dini hari tadi ini berhasil dipadamkan setelah Damkar Padang mengerahkan empat unit mobil operasionalnya.
"Selain empat mobil, kami juga mengerahkan 50 personel untuk memadamkan dan mendinginkan titik api," kata Kabid Operasi Pemadam Kebakaran Kota Padang Rinaldi.
Ketika petugas datang, kata dia, api sudah membesar serta melalap rumah maupun toko. Petugas Damar Padang sendiri baru berhasil memadamkan api setelah bekerja selama dua jam.
Hingga kekinian, pihak terkait masih menginvestigasi penyebab kebakaran serta jumlah kerugian. Polisi juga masih melakukan olah TKP maupun pemeriksaan saksi untuk keperluan investigasi tersebut.
"Tapi dipastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini," kata Rinaldi.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Tinjau Bekas Kebakaran Pasar Raya Padang, Gubernur Sumbar Singgung Soal Instalasi Listrik
-
Kebakaran Hebat di Pasar Raya Padang, Pemadaman Api Masih Berlangsung
-
Mahasiswa Asal Jakarta Tenggelam Saat Mandi-mandi di Lubuk Minturun Kota Padang
-
Pria dan Mantan Istri Begal HP Mahasiswa di Padang Pakai Sabit, Ditembak Polisi Saat Mau Kabur ke Pekanbaru
-
Pedagang Pasar Lubuk Buaya Keluhkan Penurunan Omzet Pasca Lebaran 2024
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
6 Manfaat Konsumsi Kunyit untuk Kesehatan, Anti Radang hingga Jaga Otak!
-
Mendagri Sorot Dampak Serius Banjir Bandang di Sumbar, Ganggu Jalan Nasional hingga Ekonomi Warga
-
Benarkah Duduk Lama Main HP di Toilet Picu Ambeien? Ini Penjelasan Dokter
-
Kapan Bansos BPNT Tahap 1 Tahun 2026 Cair? Ini Nominal dan Cara Mengeceknya via HP
-
Mendagri Sebut Bencana Sumbar Tak Separah Aceh dan Sumut, Tito: Masih Relatif!