SuaraSumbar.id - Erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat (Sumbar) belum berakhir. Sepanjang Februari 2024, gunung yang berada di Kabupaten Agam dan Tanah Datar itu sudah meletus sebanyak 62 kakli.
"Letusan 62 kali dan hembusan terbanyak sejak erupsi utama di Desember terjadi di Februari 2024 dengan total 1.112 kali," kata Ketua Petugas Gunung Api (PGA) Marapi, Ahmad Rifandi, Sabtu (2/3/2024).
PGA mendata untuk periode awal erupsi utama Gunung Marapi di Desember 2023, terjadi letusan sebanyak 107 kali dan hembusan mencapai 543.
"Sementara di Januari 2024 letusan terjadi sebanyak 32 kali dan hembusan 313, dibanding Desember ini terjadi penurunan baik jumlah letusan atau hembusan," kata Rifandi.
Total erupsi Marapi hingga akhir Februari 2024 adalah 201 dan hembusan sebanyak 1.968.
"Untuk Februari, letusan terbanyak dalam satu hari terjadi di Minggu (25/02) dengan jumlah mencapai tujuh kali," kata Rifandi.
Di bulan yang sama juga terdata tujuh hari tanpa terjadi letusan Gunung Marapi yang berpusat di Kawah Verbeek.
Gunung yang terletak di dua kabupaten, Tanah Datar dan Agam itu hingga kini masih terpantau aktif mengeluarkan hembusan.
Marapi saat ini berstatus Siaga Level III. Pemerintah daerah juga masih menetapkan kondisi Siaga Darurat dengan menempatkan tiga Posko Pemantau di sekitar jarak aman 4,5 kilometer dari puncak. (Antara)
Berita Terkait
-
Daftar 16 Gunung Api Mematikan dan Populer di Indonesia, Krakatau Paling Bahaya?
-
Kembali Erupsi, Gunung Marapi Lontarkan Batu Panas
-
Gunung Marapi Kembali Erupsi
-
Caleg DPRD Kota Padang Pasang Foto Senyum dan Logo Parpol di Karangan Bunga Korban Marapi
-
Ife, Korban Erupsi Gunung Marapi: Jadi Pendakian Pertama dan yang Terakhir
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Kapan BLT Kesra Rp 900 Ribu November 2025 Cair? Begini Cara Cek Penerimanya
-
Ratusan Ribu Warga Padang Ikut Simulasi Tsunami Megathrust Mentawai, Waktu Evakuasi Hanya 20 Menit!
-
BRI Hadirkan Lagi Pengusaha Muda BRILiaN 2025, Tahun Ini Jangkau 8 Wilayah Indonesia
-
CEK FAKTA: Luhut Ancam Tembak Mati Rakyat Indonesia, Benarkah?
-
Benarkah Purbaya Kembalikan Harga Bensin Seperti Era Soeharto? Begini Faktanya