SuaraSumbar.id - Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Sumatera Barat (Sumbar) - Riau di Lubuak Jantan, Kecamatan Pangkalan Koto Baru, Kabupaten Limapuluh Kota, yang tertimbun material longsor pada Rabu sekitar pukul 11.00 WIB telah dapat dilalui kendaraan pukul 13.30 WIB.
"Longsor terjadi pada pukul 11.00 WIB. Namun sekarang sudah bisa dilalui kembali tetapi dengan sistem buka tutup," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Limapuluh Kota, Rahmadinol, Rabu (17/1/2024).
Ia mengatakan, akses jalan terhadap dan sempat tidak bisa dilewati kendaraan apapun karena badan jalan tertimbun material longsor.
Tinggi material longsor menimbun jalan sekitar satu meter. Saat ini, Jalinsum sudah mulai bisa dilalui setelah pembersihan material yang dilaksanakan.
Pembersihan material longsor juga dibantu langsung personel Polres Limapuluh Kota, Kodim 0306/50 Kota, Balai Jalan Nasional, dan tim lainnya.
Rahmadinol juga mengimbau agar masyarakat Kabupaten Limapuluh Kota khususnya yang kediamannya di pelantaran sungai maupun di lokasi-lokasi rawan longsor untuk waspada.
Selanjutnya dia juga meminta pengendara agar terus meningkatkan kewaspadaan dalam berkendara selama musim hujan.
“Hati-hati dalam berkendara, jika terjadi hujan dengan intensitas tinggi dan akan melewati ruas jalan yang rawan longsor kami sarankan untuk beristirahat terlebih dahulu,” ujarnya. (Antara)
Baca Juga: PVMBG Pantau Kawah Puncak Gunung Marapi dengan Thermal Drone, Begini Hasilnya
Berita Terkait
-
Kecelakaan Beruntun di Silaing Padang Panjang, Truk Tabrak 4 Kendaraan
-
Andre Rosiade Sebut Wacana Koalisi Anies-Ganjar Wujud Kecemasan Prabowo Menang Satu Putaran: Minyak Bertemu dengan Air!
-
158 Warga Agam Terdampak Erupsi Gunung Marapi, 21 Orang Mengungsi
-
Alasan Lambatnya Proses Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik versi Anggota DPR RI
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Bahaya Bantal Tidur Tak Diganti, Benarkah Bisa Picu Infeksi Paru-Paru?
-
Bolehkah Muslim Masak Pakai Mirin? Bumbu Jepang Beralkohol, Ini Fatwa Muhammadiyah
-
Bongkar Pembalakan Liar di Mentawai, 11 Alat Berat hingga 7 Truk Disita!
-
Tragedi Gempa Sumbar 2009, Benarkah Masalah Desain Penyebab Bangunan Ambruk? Ini Kata Pakar
-
4 Bansos Cair Oktober 2025: Buruan Cek Nama Penerima Bansos PKH, BPNT, Beras dan Minyak Goreng!