SuaraSumbar.id - BKSDA Sumbar menggunakan drone thermal untuk memantau keberadaan harimau sumatra yang beberapa kali muncul di Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat.
Drone thermal digunakan saat ada laporan dari warga terkait menemukan satwa dilindungi. Teknologi ini digunakan untuk memantau keberadaan harimau dari pancaran suhu tubuh satwa tersebut.
Demikian dikatakan oleh Kepala Seksi Konservasi Wilayah I BKSDA Sumbar Antoni Vebri melansir Antara, Minggu (7/1/2024).
"Kita menerbangkan drone thermal dalam memantau keberadaan satwa dari pancaran suhu tubuh harimau,” katanya.
Selain menggunakan drone thermal, pihaknya juga telah memasang dua unit kandang jebak untuk mengevakuasi harimau itu. Kandang jebak itu dipasang di lokasi ternak warga yang dimangsa satwa dan lokasi munculnya satwa tersebut.
"Di lokasi kandang jebak, juga kita pasang kamera jebak. Evakuasi ini langkah terakhir yang kami lakukan untuk menyelamatkan satwa dan warga, karena satwa sudah sering muncul di daerah tersebut," ungkapnya.
Penanganan konflik melibatkan petugas dari BKSDA Sumbar, Centre for Orangutan Protection (COP), Tim Patroli Anak Nagari (PAGARI) Salareh Aia Kabupaten Agam, Polri, TNI, pemerintah kecamatan, pemerintah nagari dan masyarakat setempat.
Berita Terkait
-
Merajut Kembali Hidup Pascabanjir Bandang di Sumatra
-
Tim SAR Polri Evakuasi Ratusan Warga Korban Banjir Susulan di Padang Pariaman
-
Banjir Bandang Susulan, Bangunan TPA di Padang Pariaman Ambruk ke Sungai
-
Ulasan Novel Lelaki Harimau: Kekerasan Rumah Tangga hingga Trauma Generasi
-
Potret Dampak banjir bandang susulan di Maninjau
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
933 Kasus Gigitan Rabies Tanah Datar Selama 2025, Hewan Peliharaan Jadi Sorotan
-
Huntara Korban Bencana Sumbar Dikebut Rampung Jelang Ramadhan, Agam Prioritas Utama
-
50 Alat Berat Dikebut Normalisasi Sungai di Sumbar, Cegah Banjir Susulan!
-
Ini Penyebab Sinkhole Limapuluh Kota, Bukan dari Runtuhan Batu Gamping!
-
Sinkhole di Sawah Limapuluh Kota Keluarkan Air Biru Jernih, Ini Penjelasan Badan Geologi