SuaraSumbar.id - Calon Presiden (capres) RI nomor urut 1 Anies Baswedan mulai menjamah media sosial TikTok sebagai wadah kampanye.
Untuk pertama kalinya, Anies Baswedan melakukan live atau siaran langsung di TikTok. Terlihat Anies melakukan siaran langsung di dalam mobil saat dalam perjalanan.
Dalam live TikTok perdananya, Anies Baswedan masih menjawab pertanyaan para netizen yang berkomentar di siaran langsungnya.
Salah satu pertanyaan yang dijawab Anies Baswedan mengenai kegagalan. Anies mengaku tidak khawatir dengan kegagalan meraih yang sudah direncanakan.
Baca Juga: Jadwal Kampanye Anies Baswedan Hari Ini, Keliling Ponpes di Jatim
"Saya lebih khawatir anda berhasil meraih yang anda rencanakan sementara yang anda rencanakan terlalu rendah," ujar Anies Baswedan.
Kadang-kadang, kata Anies Baswedan, tidak berhasil meraih yang direncanakan bukan sebuah masalah. Yang berbahaya lanjutnya, berhasil tapi yang direncanakan terlalu rendah.
"Usul saya, tinggikan rencana, kerja keras, kerja cerdik, kerja tuntas sambil doa, insyaallah bisa melampaui yang direncanakan," ucap Anies.
Anies juga bicara tentang mimpi. Menurut dia, orang-orang harus punya bacaan yang banyak, pengetahuan yang luas supaya mimpinya juga luas.
"Karena kita ga mungkin memimpikan yang kita tidak ketahui. Kalau seseorang tidak pernah dengar kata neurosains maka dia tidak pernah bermimpi menjadi neurosains," ucap dia.
Baca Juga: Ada Wacana Undang Ahok di Acara Desak Anies, Bakal Rame Nih
Anies pun tampak belum terbiasa Live Tiktok. Ia mengaku ingin membaca komentar netizen lebih leluasa tapi komentar netizen berjalan cepat.
"Saya itu ingin baca lebih leluasa, gimana caranya ya? Ini cepat sekali," kata Anies.
Momen menarik juga terjadi saat Anies Baswedan ingin mengakhiri siaran langsungnya. Anies kebingungan bagaimana menyudahi live di TikTok.
"Masalah berikutnya ini, gimana cara matiinnya. Ntar, ntar. Gimana cara off-nya. Ada yang bisa ngajarin gimana cara matiin ini. Aduh," kata Anies Baswedan.
Seorang netizen mengusulkan agar Anies membanting HP-nya agar siaran langsungnya berakhir. "Jangan dibanting dong," kata Anies Baswedan.
Berita Terkait
-
Gegara Anies Baswedan, Rocky Gerung Terang-terangan Dukung Pramono-Rano: Anak Abah Jangan Jadi Malas!
-
Anies Masuk 'Medan Pertempuran' di Pilkada Jakarta, PDIP Makin Pede Lawan Paslon yang Didukung Jokowi
-
Hitung Mundur Pilkada Jakarta: Adu Kuat Pengaruh Jokowi dan Anies di Ibu Kota
-
Hasto Beberkan Politik Jokowi dan Anies, Netizen Samakan dengan Fufufafa: Gak Punya Nyali!
-
Pandji Nantikan Duet Anies dan Ahok di Pilpres 2029, Publik Sepakat: Kelar Tuh Fufufafa..
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, 10 Bus Pariwisata di Sumbar Tak Laik Jalan