SuaraSumbar.id - Ketua Bappilu Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Salahuddin Uno memberikan sepatu yang sedang dipakainya untuk seorang Caleg partai berlambang Ka’bah itu di Sumatera Barat (Sumbar). Sepatu itu diberikan sebagai modal kampanye.
Momen tersebut terjadi saat Workshop Digital Marketing Bersama Sandiaga Uno di Padang, Sumatera Barat, Sabtu (9/12/2023).
Awalnya, seorang lelaki bernama Suardi Dharma Putra berpakaian PPP berdialog dengan Sandi. Ia tercatat sebagai Caleg PPP untuk DPRD Kota Padang dari Dapil 1 Koto Tangah Padang.
Lantas, ia menyampaikan keinginan untuk menjual tanah kepada Sandi yang dikenal sebagai pengusaha dan memiliki kekayaan yang banyak. Tanah itu dijualnya sebagai modal kampanye pada Pemilu kali ini.
“Pak Sandi, saya ini pensiunan. Pada Pemilu saya jadi Caleg PPP untuk DPRD Kota Padang. Yang namanya kampanye tentu perlu uang, sementara saya pensiunan. Jadi, saya ingin menjual sebidang tanah yang saya punya. Mudah-mudahan Pak Sandi berkenan untuk membelinya,” kata Suardi.
Sandi merespon rencana tersebut dengan memberikan modal kampanye dalam bentuk lain. “Tanah tak perlu bapak jual. Kaki bapak nomor berapa,” tanya Sandi.
“Nomor 42,” katanya.
“Oh, pas kalau begitu. Sekarang begini saja. Saya serahkan sepatu yang saya pakai ini kepada bapak,” kata Sandi.
“Nanti bapak pulang, bisa cerita pada masyarakat, ini sepatunya Pak Sandi dari PPP Pusat. Ini menjadi cerita dan bisa menjadi modal kampanye bapak, tanpa harus menjual tanah,” katanya.
Menurut Sandi, kader PPP tidak perlu membayar untuk mendapatkan suara jika niat menjadi kader PPP dan anggota legislative adalah ibadah dan menegakkan Amar Makruf Nahi Mungkar.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Berapa Kekayaan Sandiaga Uno Usai Lengser dari Menteri? Raffi Ahmad Kalah Jauh!
-
Suara Caleg PPP Berkurang, Awiek Heran Suara Sah di Papua Pegunungan Hampir 100 Persen
-
5 Fakta Rina Fitri: Caleg PPP yang Bikin Heboh Dituding Selingkuh dengan Kakek 60 Tahun, Padahal Suaminya Kolonel TNI!
-
Profil Rina Fitri, Caleg PPP Diterpa Isu Perselingkuhan Ternyata Istri Kolonel
-
Wiranto Sambangi Markas PPP Disambut Langsung Mardiono dan Romahurmuziy
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 3 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 Mei: Klaim Permata dan Pemain OVR 107 Gratis
- Mauro Zijlstra: Proses Naturalisasi Timnas Indonesia Berjalan, Lagi Urus Paspor
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Kumpulan 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru, Hati-hati Penipuan Tautan Saldo Gratis!
-
Erupsi Gunung Marapi 2 Kali Beruntun, Warga Agam dan Bukittinggi Dikejutkan Getaran hingga Dentuman!
-
Nomor HP Kamu Beruntung Dapat Saldo Gratis! Buruan Klaim 10 Link DANA Kaget Terbaru di Sini
-
Pemandian Ilegal Mega Mendung Lembah Anai Dibuka Lagi, Pemprov Sumbar Didesak Bertindak Tegas!
-
Buruan Cek Nomor HP Kamu! Kejutan DANA Kaget Setiap Hari, Ini 5 Link Resmi Saldo Gratis