SuaraSumbar.id - Seorang ibu di Kecamatan Lubuk Begalung Kota Padang, Sumatera Barat, yang diduga ancam dua anaknya pakai pisau ditangkap. Video pengancaman itu sempat viral di sejumlah media sosial.
"Pelaku sudah ditangkap petugas Satreskrim Polresta Padang," kata Kasi Humas Polresta Padang Ipda Yanti Delfina, Senin (1/5/2023).
Pelaku ditangkap di kawasan Basko Grand Mall, Jalan Prof Dr Hamka, Air Tawar Timur, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang.
"Pelaku ditangkap saat turun mobil dari Payakumbuh," ungkapnya.
Baca Juga: Mantap! Statistik Sandy Walsh di Liga Belgia, Bekal Debut Bersama Timnas Indonesia
Berdasarkan keterangan pelaku, kata Yanti, dirinya mengancam anaknya untuk mendapat perhatian dari mantan suaminya.
"Pelaku mengaku mengancam anaknya untuk perhatian dari mantan suaminya karena terdesak butuh uang," jelasnya.
Polresta Padang mengadakan pertemuan dengan pihak Pemerintah Kota Padang terkait untuk membahas pendampingan terhadap korban.
"Pertemuan dengan Dinas Sosial dan P2TP2A (Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan Dan Anak). Membahas soal pendampingan terhadap anak," tuturnya.
Sebelumnya, pengancaman terhadap anak itu viral setelah dibagikan akun Instagram @matarakyat_sumbar. Video itu mendapat berbagai komentar dari warganet.
Baca Juga: Wendy Walters Ketagihan Mendaki Gunung Sendirian, Reza Arap Malah Kena Colek
Dalam video terlihat anak laki-laki dan perempuan ini menangis ketakutan ketika ibunya mengarahkan sebuah pisau kepadanya.
Setelah viral, ibu kandung kedua anak tersebut pun sudah menyampaikan permintaan maaf melalu akun IG @matarakyat_sumbar.
"Saya minta maaf atas video yang saya buat. Saya tidak bermaksud membuat anak saya takut. Saya membuat video bermaksud agar mantan suami saya bertanggung jawab kepada kedua anaknya," katanya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
-
Rekam Jejak Hana Rawhiti, Politisi Muda Curi Perhatian Usai Menari Haka di Parlemen NZ
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Pacari Richelle Skornicki, Aliando Syarif Sempat Mengaku Capek Hidup Sendiri
-
Viral Guru Honorer Belasan Tahun Digaji Rp200 Ribu Kini Lolos Sertifikasi
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Paser: Polda Kaltim Buru Pelaku, JATAM Desak Cabut Izin PT MCM
-
276 Kegiatan Kampanye Tercatat di Kaltim, Reses DPRD Jadi Sorotan Bawaslu
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
Terkini
-
3 Desa di Subulussalam Aceh Dilanda Banjir, Rumah Warga Terendam
-
Harimau Sumatera 'Gadih Mudiak Aie' Dievakuasi dari Kandang Jebak, Begini Kondisinya!
-
Kasus Narkoba Padang Pariaman Meroket, Polres Bentuk 103 Posko Tangguh
-
Debat Panas Pilkada Padang: Calon Saling Serang Soal Nasib Pasar Tradisional
-
Aksi Lintas Provinsi! Sindikat Pencuri L300 Dibekuk, 4 Tersangka Ditangkap Polisi