SuaraSumbar.id - Publik Tanah Air sepekan terakhir dibuat syok setelah Venna Melinda melaporkan Ferry Irawan ke polisi atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT.
Padahal, sejak menikah 10 bulan silam, Ferry Irawan dan Venna Melinda selalu memamerkan kemesraannya kepada publik.
Tapi ternyata, akhir dua pekan lalu, Ferry Irawan tega menganiaya Venna Melinda di sebuah hotel kediri, Jatim, hingga berlumur darah.
Gara-garanya sepele, Venna Melinda menolak saat Ferry Irawan mengajak berhubungan badan.
Venna Melinda saat itu menolak ajakan berhubungan badan dengan Ferry Irawan karena lelah dan asam lambungnya kumat.
Menjawab pertanyaan publik, beberapa waktu lalu Deddy Corbuzier menanyakan hal tersebut secara langsung pada anak-anak Venna Melinda dan diamini oleh Athalla Naufal, anak kedua Venna.
"Jujur aku baca semuanya sih jadi tau sih, tapi emang yang diberitakan tuh ya mama cerita juga, ada sisi itunya juga," kata Athalla Naufal seperti dikutip dari kanal YouTube Deddy Corbuzier, Selasa (17/1/2023).
"Intinya kemauannya Om Ferry kalo misalkan ngga diturutin dia bisa ngambek kayak gitu," tambahnya.
Banyak yang menduga jika pendarahan di hidung yanag dialami Venna Melinda dikarenakan oleh pukulan, tetapi Verrell Bramasta dan Athalla Naufal kembali menceritakan apa sebenarnya yang terjadi pada sang ibu saat itu.
Baca Juga: Tak Seperti Lesti Kejora, Venna Melinda Bakal Terus Menolak KDRT dan Menolong Korban Lainnya
"Bukan...jadi lebih tepatnya...mereka setelah argumen mengenai kemauan om Ferry ngga dituruti, cerita dari mama, om Ferry tuh langsung dorong dia ke kasur," ucap Athalla.
"Trus kayak nahan dia, tangannya di tahan, trus perut mama didudukin, trus kayak jidatnya om Ferry tuh neken kepalanya gitu, jadi kepala om Ferry kena idung mama," sambungnya.
Verrell Bramasta kemudian menambahkan jika ibunya juga kerap dipiting oleh Ferry Irawan yang memiliki keahlian silat hingga berkali-kali.
"Tapi kalo menurut cerita mama, habis diteken gitu, mama bilang lepasin-lepasin, idung saya udah mau patah, lepasin!" ucap Verrell menirukan apa yang dikatakan ibunya.
"Karena kalo dari cerita mama kayak dipiting gitu, kan si om Ferry ini katanya pesilat, jadi udah sering, katanya ini bukan yang pertama juga kalo cerita dari mama," beber Verrell lagi.
Athalla Naufal, anak kedua dari Venna Melinda yang menemani ibunya di rumah sakit kemudian membeberkan cedera yang dialami oleh Venna pasca di KDRT oleh ayah tirinya tersebut.
Berita Terkait
-
Tak Seperti Lesti Kejora, Venna Melinda Bakal Terus Menolak KDRT dan Menolong Korban Lainnya
-
Athalla Akan Kembalikan Barang Diduga Keramat Milik Ferry Irawan
-
Ferry Irawan Ngemis Maaf dari Venna Melinda, Bela-belain Bikin Surat Cinta
-
Terungkap! Sebelum Mantapkan Hati pada Ferry Irawan, Banyak Pria Lain yang Incar Venna Melinda
-
Athalla Naufal ke Venna Melinda: Mama Jangan Malu, Ini Bukan Salah Mama...
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Cara Cairkan Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan Lewat HP, Tak Perlu Repot ke Kantor!
-
CEK FAKTA: Lesti Kejora Bagi-Bagi Uang untuk Lansia, Benarkah?
-
8 Prompt ChatGPT Bikin Foto Portrait Jadi Sinematik, Auto Mirip Adegan Film!
-
Gampang Banget Beli Tiket Konser Bryan Adams di BRImo, Ini Caranya
-
Cuaca Panas di Sumbar Bukan Panas Ekstrem, Ini Penjelasan BMKG