SuaraSumbar.id - Sudah sehari Ferry Irawan mencicipi dinginnya lantai sel tahanan Polda Jawa Timur, sejak resmi ditahan pada Senin (16/1) malam.
Ferry Irawan ditahan setelah diperiksa selama enam jam oleh penyidik atas kasus kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT terhadap Venna Melinda.
Setelah selesai diperiksa, Ferry Irawan langsung digiring ke sel ditahan. Dia juga sempat memberikan keterangan kepada awak media dengan memakai baju resmi tahanan.
Dalam kesempatan itu, Ferry Irawan membacakan surat terbuka untuk istrinya Venna Melinda.
Baca Juga: Terungkap! Sebelum Mantapkan Hati pada Ferry Irawan, Banyak Pria Lain yang Incar Venna Melinda
Sebelum membacakan surat tersebut, Ferry Irawan meminta maaf pada ibunya yang sudah berusia 76 tahun karena ia merasa belum bisa membahagiakan ibunya sepenuhnya.
Kemudian, Ferry Irawan menyampaikan permintaan maafnya pada Venna Melinda.
“Saya sebagai suami, saya punya kelebihan begitu juga saya punya kekurangan,” kata Ferry Irawan dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Selasa (17/1/2023).
“Kepada istriku tersayang, Venna, Abi (Ferry) tahu Mena (Venna) tahu, bagaimana perjuangan kita sampai kita berumah tangga,” tuturnya.
“Abi mohon maaf atas segala salah, khilaf, yang Abi perbuat selama kita berumah tangga,” lanjut Ferry Irawan.
Baca Juga: Athalla Naufal ke Venna Melinda: Mama Jangan Malu, Ini Bukan Salah Mama...
Ferry Irawan memahami bahwa dirinya telah melanggar hukum dan harus mempertanggungjawabkan perbuatannya karena telah melakukan KDRT hingga menyebabkan rusuk dan batang hidung Venna Melinda retak.
Tapi, apa daya, nasi sudah menjadi bubur. Ketidakmampuan Ferry Irawan dalam mengontrol emosinya saat cekcok dengan istrinya membawa konsekuensi berat.
“Kalau dalam proses hukum, dan Abi sudah tahu sebenarnya apa yang akan terjadi pada hari ini, Insyaallah segala macam konsekuensinya Insyaallah Abi akan coba dengan ikhlas menjalaninya,” ujarnya dengan nada lirih.
"Kalau memang apa yang Abi sudah jalani bisa meraih cinta dan kasih sayangnya Mena kembali,” tukas ayah sambung dari Verrell Bramasta, Athalla Naufal, dan Vania Athabina ini.
Tak hanya itu, Ferry Irawan juga meminta agar Venna Melinda membantunya terlepas dari jeratan hukum.
“Saya juga sedih sebenarnya dengan kondisi yang menyebabkan ibu saya jatuh sakit. Boleh rekan-rekan wartawan melihat kondisi ibu saya, pada saat ini pembuluh matanya sudah pecah,” katanya lagi.
“Saya ingin memohon, Abi mohon lihatlah ibu saya. Berilah kesempatan saya berbakti, jangan sampai saya menyesali untuk kedua kalinya ketika saya kehilangan almarhum bapak saya. Saya tahu di lubuk hati Mena yang terdalam, Mena orang baik,” papar Ferry Irawan.
“Apapun itu Abi akan selalu mencintai dan menyayangi Mena,” pungkasnya.
Namun, sepertinya tipis harapan Venna Melinda dapat memaafkan dan menerima kembali Ferry Irawan sebagai suami.
Usai menjalani pemeriksaan di Polda Jatim beberapa hari lalu, Venna Melinda sudah menegaskan bahwa ia akan mengurus segera perceraiannya dengan Ferry Irawan.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Drama Perceraian Venna Melinda-Ferry Irawan: Salah Alamat, Gugatan Kedua Gugur!
-
Alamat Ferry Irawan Salah Terus, Venna Melinda Sampai Cari ke Kelurahan
-
Public Speaking Verrell Bramasta sebagai DPR Dipuji, Venna Melinda Beber Rahasianya: Emang dari Kecil...
-
Gugat Cerai Ferry Irawan 3 Kali, Venna Melinda Ungkap Alasan Bisa Salah Alamat di Gugatan Kedua
-
Tak Ada Setengahnya, Perbandingan Harta Kekayaan Venna Melinda dengan Sarni Ibu Tiri Verrell Bramasta
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Pelajar 20 Tahun Diciduk Polisi, Bawa Sabu 15 Gram Siap Edar di Agam
-
Pabrik Karet Vs Bibit Unggul: Debat Panas Pilkada Sijunjung 2024 Berebut Suara Petani
-
Simulasi Pemilu di Solok: KPPS Dilatih Antisipasi Masalah di TPS
-
Harimau Sumatera yang Terjebak di Solok Diberi Nama Gadih Mudiak Aia
-
Cegah Krisis Surat Suara, Bawaslu dan KPU Padang Jemput Langsung Logistik Pemilu 2024