SuaraSumbar.id - Polda Jawa Timur akhirnya menahan Ferry Irawan, setelah dijadikan tersangka dan diperiksa dalam kasus kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT terhadap sang istri, Venna Melinda.
Ferry Irawan sudah memakai baju tahanan polisi dan digiring ke sel tahanan, Senin (16/1) malam.
Selain itu, Venna Melinda juga sudah mantab hendak bercerai. Hal itu telah dijelaskan oleh Verrel Bramasta dalam sebuah wawancara.
Kombes Dirmanto selaku Kadiv Humas Polda Jatim, menjelaskan bahwa Senin, 16 Januari 2023 malam, Ferry Irawan resmi ditahan atas laporan KDRT.
“Malam ini juga penyidik sudah menetapkan penahanan terhadap saudara FI, ya sebagaimana diatur dalam pasal 21 ayat kitab Undang-Undang Acara Pidana, jadi syarat objektif yang dilakukan penyidik untuk melakukan penahanan,” kata Kombes Dirmanto.
Ferry Irawan yang dikawal ketat oleh pihak kepolisian, memberikan beberapa pernyataan kepada publik atas penahanannya kali ini.
“Sebelum saya membacakan saya juga mau menyampaikan, bahwa sampai saat ini saya masih suami istri yang sah. Baik dalam agama saya di mata Tuhan baik di mata negara,” kata Ferry Irawan.
Ferry Irawan juga menyampaikan permohonannya kepada publik, bahwa dirinya menganggap setiap rumah tangga tentunya ada pasang surut di dalamnya.
“Saya tidak suudzon tapi cobaan sudah sepatutnya dalam rumah tangga itu pasti ada permasalahan, dan sudah selayaknya setiap ada permasalahan rumah tangga itu semua bisa dicarikan jalan yang terbaik secara kekeluargaan,” imbuhnya.
Baca Juga: Dulu Tempati Kontrakan Kosong, Ivan Fadilla Eks Suami Venna Melinda Kini Tajir Melintir
Suami Venna Melinda tersebut juga menekankan kepada banyak pihak, bahwa rumah tangganya bukanlah sebuah hal yang bisa dijadikan konsumsi publik terlebih dijadikan bahan hujatan.
“Rumah tangga bukan untuk dikonsumsi publik, rumah tangga bukan untuk dipanas-panasi, dan saya masih resmi jadi suaminya Venna Melinda. Fokuslah pada apa yang sudah terjadi jangan lucuti saya,” tegas Ferry Irawan.
Perasaan kecewa yang dirasakan oleh Ferry Irawan, yang kini menjadi bahan cibiran oleh banyak pihak, ia juga menambahkan bahwa Venna Melinda masih istrinya yang sah.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Dulu Tempati Kontrakan Kosong, Ivan Fadilla Eks Suami Venna Melinda Kini Tajir Melintir
-
Ferry Irawan Ditahan, Warganet: Gak Bingung Lagi Cari Ongkos, Tempat Tidur dan Makan, Semua Gratis
-
Tak Diberi Nafkah, Venna Melinda Malah Beri Ferry Irawan Pekerjaan
-
Miliki Riwayat Penyakit, Ferry Irawan Ajukan Penangguhan Penahanan dan Ngotot Ingin Berdamai dengan sang Istri Tercinta Venna Melinda
-
Ditahan, Ferry Irawan Masih Rayu Venna Melinda agar Dimaafkan: Ibu Saya Sakit Mena...
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Kapan BLT Kesra Rp 900 Ribu November 2025 Cair? Begini Cara Cek Penerimanya
-
Ratusan Ribu Warga Padang Ikut Simulasi Tsunami Megathrust Mentawai, Waktu Evakuasi Hanya 20 Menit!
-
BRI Hadirkan Lagi Pengusaha Muda BRILiaN 2025, Tahun Ini Jangkau 8 Wilayah Indonesia
-
CEK FAKTA: Luhut Ancam Tembak Mati Rakyat Indonesia, Benarkah?
-
Benarkah Purbaya Kembalikan Harga Bensin Seperti Era Soeharto? Begini Faktanya