SuaraSumbar.id - Komedian Daus Mini mengakui hidupnya kini dalam kondisi susah secara ekonomi.
Itu lantaran pelawak bernama asli Ahmad Firdaus tersebut sepi kerjaan sejak pandemi covid-19 melanda Indonesia.
Akibatnya, Daus Mini terpaksa menjual dua mobil pribadinya hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari anak serta istrinya.
“Kemarin tawaran emang sama sekali gak ada, biasanya Daus 'kan ngisi acara pengajian sementara pengajian gak dibolehin, jadi semua acara di-cancel,” kata Daus Mini dikutip dari Brownis, Jumat (9/12/2022).
Baca Juga: Demi Hidupi Anak Istri, Daus Mini Relakan 2 Mobilnya Dijual
Sementara Shelvie Hana Wijaya sebagai seorang istri mengaku turut membantu topang ekonomi keluarga melalui berjualan baju muslim secara online.
Beruntungnya kondisi ekonomi mereka secara perlahan sudah mulai berjalan pulih atau stabil.
“Aku jualan baju muslim di Instagram, jadi pake modal sendiri dulu gak ngambil dari orang. Kalau baju kan kadang laku kadang gak, jadi diputer lagi modalnya,” kata Shelvie.
Rupanya sebelumnya mereka berniat untuk membuka usaha restoran, namun sayang tak ada modal.
“Kemarin sempat mau buka usaha juga ayo pi apa ajalah dijual yang penting berkembang bilangnya nanti mulu karena memang gak ada modalnya,” sambung dia.
Baca Juga: Sedih! Daus Mini Jual Barang-Barang Demi Bisa Makan
Selain masalah ekonomi yang sempat alami keterpurukan rupanya rumah tangga Daus Mini sempat diterpa isu tak sedap dan diduga terancam retak.
Hal ini bermula lantaran unggahan Shelvie di Instagram pribadinya yang mengatakan, “Ya Allah di hidup punya mereka ayah mama dan al, cuma mau ayah mama sehat dan panjang umur,”.
Shelvie mengaku memang rumah tangganya sempat tidak baik-baik termasuk karena masalah ekonomi.
“Emang kemarin kan sempat ada problem rumah tangga, namanya rumah tangga kan ada aja ya ujiannya dari ekonomi, entah dari sifat, keluarga mertua atau apa pun,” terangnya.
Tapi Shelvie memilih untuk tetap mempertahankan rumah tangganya dengan Daus demi anak semata wayangnya.
Pada kesempatan yang sama Daus turut mengungkapkan bagaimana rumah tangga pada dasarnya memang tak akan jauh dari masalah.
Akan tetapi sebagai seorang suami sekaligus ayah, dia berkomitmen akan selalu bertanggung jawab bagi anak, istri serta orang tuanya.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Anak Diledek Tak Mirip Ayah Kandung, Beda Reaksi Nathalie Holscher dan Eks Istri Daus Mini
-
Dulu Curhat Sedih Ayah Dibully, Ical Anak Daus Mini Kini Berani Parodikan Agus Buntung
-
Xpander, Avanza, Ertiga Bekas di Bawah Rp200 Juta: Mana Pilihan Terbaik Keluarga?
-
Mobil Bekas Terlaris di Indonesia: Innova, Brio, Avanza, Xpander, HR-V!
-
Mobil Bekas Harga 70 Jutaan? Ini Pilihan Terbaik Tahun 2014-2017!
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya
-
DANA Kaget 16 April 2025: Buruan Klaim! Saldo Gratis Menantimu
-
Kejutan Saldo DANA Gratis Hari Ini, Cek Link Resmi DANA Kaget Sebelum Kehabisan!
-
Petani di Sumbar Diminta Tanam Padi Serentak, Apa Manfaatnya?
-
Pemkab Padang Pariaman Batasi Jam Operasional Hiburan Malam, MUI Beri Dukungan Penuh!