SuaraSumbar.id - Provinsi Aceh bakal memasarkan produksi udang vaname dan kepiting sangkak ke Jawa Timur. Hal ini menyusul kerja sama kedua provinsi itu dalam program misi dagang.
"Udang vaname ini bahan bakunya dari Aceh, karena kita memproduksi udang vaname dan kepiting sangkak, itu potensi kita," kata Kepala DKP Aceh Aliman melansir Antara, Rabu (26/10/2022).
Pihaknya telah mempertemukan pengusaha Aceh dan pengusaha asal Jawa Timur, untuk perdagangan udang vaname dan kepiting sangkak.
Bahkan, pengusaha dari dua daerah itu juga sudah menyepakati kesepahaman untuk langkah selanjutnya, yakni pengiriman komoditas seafood itu.
"Sudah ada kesepakatan antara pengusaha Aceh dan Jawa Timur. Soal pengiriman Insya Allah pengusaha itu akan segera menindaklanjuti," ujarnya.
Misi dagang antara dua daerah ini juga dalam rangka menjawab keluhan masyarakat Tanah Rencong selama ini terhadap pemasaran hasil panen, sekaligus mendapatkan harga yang layak.
"Misi dagang ini sekaligus untuk menjawab apa yang dikeluhkan oleh para pengusaha tambak saat ini, dimana harga udang di Aceh relatif murah," jelasnya.
Dirinya mengaku Aceh memiliki potensi besar untuk produksi undang vaname dan kepiting sangkak. Hampir semua wilayah di pesisir Aceh berpotensi untuk budidaya udang vaname dan komoditas lainnya.
"Data produksi udang kita sekitar 24 ribu ton per tahun. Kalau kepiting sempat down dulu karena pandemi, ini baru dimulai lagi karena ternyata banyak diminati masyarakat," katanya.
Baca Juga: Sebelum Berencana Serang Paspampres, Siti Elina Pergi ke Malaysia
Berita Terkait
-
Cegah Kasus Gagal Ginjal Akut Makin Meluas, Menkes Minta BPOM Tes Kualitas Produksi Obat
-
Capai 160 Juta Kaki Kubik, PHM Dukung Penambahan Produksi Migas Nasional Lewat Kenaikan Produksi Gas Lapangan Sisi Nubi
-
Genjot Produksi Buah, Kementan Kembangkan 1.800 Kampung Buah
-
BPOM Pidanakan 2 Perusahaan Farmasi Karena Produksi dengan Zat Berbahaya
-
Kantor Berita Iran: Rusia Sepakat Impor 40 Turbin Gas Produksi dalam Negeri
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Apakah Bansos 2026 Tetap Jalan? Ini Penjelasan Pemerintah
-
Semua Korban Terdampak Galodo Batu Busuak Dievakuasi, Ini Penjelasan BPBD
-
Padang Pariaman Waspada Banjir Lagi, Debit Sungai Meningkat
-
Satu Lagi Jasad Korban Banjir Bandang Agam Ditemukan, Tubuhnya Tak Lagi Utuh
-
Tiga Siklus Kesiapsiagaan Bencana Versi BNPB, Ini yang Harus Diketahui Sebelum Bencana Datang!