SuaraSumbar.id - Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia (RI) untuk Myanmar, Komjen Pol (P) Prof Iza Fadri dan istrinya sedang menjalani perawatan intensif di RSUP Dr M Djamil Padang. Diketahui, mereka mengalami kecelakaan di kawasan Solok, Senin (3/10/2022) malam.
Dalam kecelakaan itu, Dubes Iza Fadri mengalami patah tulang tangan bagian lengan dan pergeseran pada tulang panggul. Setelah menjalani perawatan, Iza Fadri mengaku kondisinya sudah membaik pasca kecelakaan.
"Kondisi sudah membaik setelah menjalani perawatan di M Djamil Padang. Namun pada tangan yang patah, tiga hari lagi akan di operasi," kata Iza saat menjalani perawatan," katanya.
Iza mengatakan, berdasarkan hasil medis yang disampaikan tim dokter, pada bagian kepala dan badan sudah tidak masalah dan hanya mengalami luka luar.
Baca Juga: Heboh Kulit Wanita Asal Limapuluh Diduga Melepuh Usai Divaksin, Ternyata Gara-gara Ini
"Istri saya juga sama. Hanya mengalami luar. Kondisi kepala dan badan secara internal tidak ada masalah," tuturnya.
Iza mengaku datang ke Sumbar menjalankan tugas sebagai Dubes RI yakni melakukan kerjasama yang nantinya bisa mendukung diplomasi di Myanmar.
"Kita melakukan kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi karena kita (Indonesia) mempunyai sekolah internasional yang di sana (Myanmar), sehingga kita mengirimkan mahasiswa di Myanmar untuk mendapatkan pendidikan di Unand dan UNP," katanya.
"Sebanyak 8 sampai 9 mahasiswa kita bawa. Dengan adanya kerjasama tersebut akan menambah hubungan diplomasi dengan Negara Myanmar," katanya lagi.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: 14 Pasien Positif Terpapar Virus Omicron, Tim Covid-19 RSUP M Djamil Padang Kembali Disiagakan
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang